Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

You may also like

Bebas Sejarah
Bebas Sejarah

Yayasan Al-Imtiyaz didirikan pada tanggal 1 Februari 2021 SK Kemenhumkan NO AHU-0004057.AH.01.12 Tah

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 27/07/2021

Berdoa Bersama di Tanah Wakaf

08/07/2021

Akun Resmi Pondok Pesantren Jawahirul Umam

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 04/07/2021

PUBLIC SPEAKING DI PONDOK PESANTREN JAWAHIRUL UMAM

PP. Jawahirul Umam - Public Speaking atau yang lebih dikenal sebagai muhadloroh, merupakan kegiatan wajib santri yang dilaksanakan rutin setiap minggunya. Skill Public Speaking dinilai sangat diperlukan oleh santri terlebih lagi Pondok Pesantren Jawahirul Umam mendidik calon pemimpin masa depan yang akan berkiprah di masyarakat. Seorang pemimpin tentu harus memiliki skill berbicara yang baik, karena sejatinya setiap kata yang keluar dari lisan sang pemimpin harus mengandung pendidikan bagi setiap pendengarnya.

Kegiatan muhadloroh ini dilaksanakan 3 kali dalam 1 minggu yaitu, 2 kali di hari Ahad (siang dan malam) dan 1 kali di hari Rabu (malam). Dengan porsi tersebut para santri diharapkan mendapatkan bimbingan pelatihan Public Speaking secara maksimal meski dengan fasilitas yang seadanya.

Terbatasnya fisilitas yang tersedia tidak menyurutkan semangat santri untuk lebih mendalami skill tersebut. Beberapa santri bahkan ada yang ingin langsung menghafal teks berpidato. Akan tetapi sebelum mulai menghafal tentu akan lebih baik apabila mendalami maksud, tujuan serta disiplin berpidato terlebih dahulu. Sehingga kemampuan berpidato tidak hanya bersandarkan kepada hafalan naskah secara textual, tetapi juga seorang public speaker dituntut untuk mampu menyampaikannya secara contextual.

Public speaking sendiri memiliki teknik khusus yang bisa dipelari. Seperti; Intonasi, teknik vokal dan volume, gestur serta mimik wajah. Hal ini bertujuan agar pendengar bisa ikut menyelami materi yang disampaikan dan membuat pendengar tidak merasa bosan ketika mendengarkan isi pidato.

Berpidato juga tentu melatih mental santri. Memberanikan diri untuk tampil percaya diri dengan apa yang akan disampaikan, menghilangkan demam panggung dan melatih interaksi yang hangat antara pembicara dan pendengar.

Pendengarpun memiliki tugas yang tidak kalah pentingnya. Yaitu menyampaikan intisari dari materi yang telah disampaikan oleh pembicara. Disini santri-santri dididik untuk menjadi pendengar yang baik karena kami yakin seorang pembicara yang baik lahir dari seorang pendengar yang baik.

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 30/06/2021

Dinamika Pagi Santri

PP. Jawahirul Umam - Keseharian santri di Pondok Pesantren Jawahirul Umam diisi dengan kegiatan yang cukup padat. Kegiatan yang dimulai dari bangun tidur sampai mereka tidur kembali. Mulai dari bangun shubuh pukul 4, mereka dibiasakan untuk membaca Al-Quran di mushola sembari menunggu adzan shubuh berkumandang.

Selepas shalat Shubuh berjamaah, para santri tidak langsung menuju kamar, akan tetapi kembali membaca Al-Quran. Namun kali ini, mereka dibimbing oleh salah seorang ustadz yang bertugas mentahsin bacaan masing-masing santri. Kegiatan tahsinu-l-qiraah berakhir pada pukul 5.30 pagi dan kemudian dilanjutkan dengan kegiatan penyampaian kosa kata bahasa (ilqou-l-mufradat).

Khusus hari selasa dan jumat, selepas shubuh para santri langsung kembali ke kamar untuk berganti pakaian dan pergi menuju halaman pesantren untuk kegiatan muhadtsah usbu'iyyah (percakapan mingguan) dan kemudian dilanjutkan dengan olahraga ringan untuk menjaga tubuh berada dalam kondisi yang sehat.

Jam 6 tepat rententan kegiatan shubuh berakhir. Para santri langsung mempersiapkan diri untuk masuk kelas yang dimulai pada pukul 7. Sebagian santri memilih sarapan terlebih dahulu sementara sebagian yang lain tengah sibuk mandi dan mempersiapkan buku-buku pelajaran.

Jam pertama kelas dimulai pukul 7 pagi. Dalam 1 hari masuk kelas KMI para santri mendapatkan porsi belajar sebanyak 6 jam pelajaran dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 12.15, dengan durasi setiap jam pelajarannya selama 45 menit.

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 27/06/2021

Rumah Tahfidz Al-Imtiyaz Melaksanakan Simaan Bulanan

Rumah Tahfidz Al-Imtiyaz - Ahad, 27 Juni 2021, Rumah Tahfidz Al-Imtiyaz melaksanakan kegiatan rutin yaitu Simaan Bulanan. Sesuai namanya kegiatan ini dilaksanakan setiap bulan tepatnya di akhir bulan (dengan pertimbangan situasi dan kondisi).

Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 7 pagi sampai dengan pukul 3 sore ini diikuti oleh hampir semua santri rumah tahfidz dan pondok pesantren. Dengan pembagian sebagai berikut; 17 santri tingkat 1 (juz 30), 1 santri tingkat 2 (juz 29) dan 1 santri tingkat idhofi (juz 28).

Adapula santri rumah tahfidz yang pada kegiatan Simaan Bulanan ini belum bisa hadir disebabkan beberapa hal. Jumlah santri yang belum bisa hadir berjumlah 5 orang. Santri-santri ini akan tetap disima' pada waktu yang lain menyesuaikan kesiapan mereka.

Kegiatan dimulai dengan Simaan di setiap kelas tingkatan dipandu olah masing-masing ustadz. Satu persatu santri dipangggil untuk disima' hafalannya. Sementara santri yang belum dipanggil menunggu disekitar kelas sembari mengulang-ulang hafalannya. Tidak hafalan Al-Quran saja yang disima' tetapi juga bacaan shalat yang tak kalah pentingnya, apalagi mayoritas para santri masih berumur 5 - 10 tahun yang tentunya masih memerlukan bimbingan terkait bacaan sholat.

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Sambung Ayat setelah makan siang. Dalam kegiatan ini, santri-santri dipanggil berkelompok 2 atau 3 orang, yang kemudian diminta untuk melanjutkan ayat yang dibacakan oleh penanya. Kegiatan ini tentu akan melatih mental mereka untuk menghadapi pertanyaan dari penanya sekaligus melawan rasa gugup ketika berdiri dihadapan para mustami'.

Kegiatan Simaan merupakan bentuk evalusi rutin yang diharapkan dapat mengetahui kemampuan masing-masing individu dalam mengikuti program hafalan. Dan tentunya menjadi evaluasi bagi pengelola untuk mengukur efektifitas disiplin yang sudah diterapkan dalam kurun waktu 1 bulan. Sehingga nantinya diharapkan dapat meningkatkan kualitas metode hafalan seiring berjalannya waktu.

Kegiatan ini diakhiri tepat setelah melaksanakan shalat Ashar berjamaah. Dengan penuh kesyukuran akan kegiatan yang baru saja selesai, para santri kemudian

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 25/06/2021

*Olahraga Untuk Membina Diri*

Pondok Pesantren Jawahirul Umam - Pondok memandang olahraga sebagai hal penting yang sangat perlu untuk dilaksanakan. Hal ini tercermin dalam Motto Pondok poin kedua yaitu berbadan sehat.

Dengan tubuh yang sehat para santri akan dapat melaksanakan tugas hidup dan beribadah dengan sebaik-baiknya. Pemeliharaan kesehatan dilakukan melalui berbagai kegiatan olahraga, dan tentunya pondok memiliki program olahraga rutin yang wajib diikuti seluruh santri sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.

Olahraga rutin dilaksanakan setiap hari selasa dan jumat, tepatnya bada shubuh, setelah kegiatan muhadatsah. Olahraga rutin ini bisa berupa lari pagi atau senam bersama. Melihat kondisi pandemi saat ini, kegiatan lari pagi nampaknya masih beresiko untuk diagendakan. Sehingga olahraga senam menjadi salah satu pilihan aman.

Meski demikian, para santri dan asatidz memilih untuk berolah raga di tempat baru, yaitu di sekitaran stadion GBLA (Gelora Bandung Lautan Apa) yang kebetulan jaraknya tidak jauh dari pesantren. Berangkat pagi-pagi dengan menggunakan mobil agar bisa menghemat waktu, karena jam 8 santri-santri harus sudah tiba dipesantren untuk kegiatan _tandhiful 'aam_ (bersih-bersih secara menyeluruh).

24/06/2021

Mengingat di tengah pandemi virus corona ini, siapa pun diharuskan untuk selalu menjaga kebersihan. Kesehatan dan kebersihan sudah menjadi perhatian khusus dalam Islam. Seperti sebelum melaksanakan salat, kita diwajibkan untuk berwudu.
Nah, di dalam Alquran ada beberapa surat yang menjelaskan bahwa menjaga kebersihan itu penting. Bukan hanya fisik, tapi pikiran dan hati setiap manusia. Untuk itu, yuk simak ayat-ayat Alquran mana yang menjelaskan hal tersebut.

1. Allah mencintai orang-orang yang selalu membersihkan diri
Allah SWT berfirman dalam QS. Al-Baqarah ayat 222 yang artinya:

"...Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri."

23/06/2021

Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam - Rabu, 23 Juni 2021 sedang dilakukan pembongkaran tembok kamar yang semula digunakan kamar kost. Pembongkaran ini bertujuan untuk menggabung 2 kamar berukuran 4m x 3m menjadi 1 ruangan besar yang akan digunakan untuk ruangan kelas.

Ruangan kelas ini nantinya akan berukuran 6m x 4m sehingga dapat digunakan untuk kelas rumah tahfidz maupun kelas pesantren. Alhamdulilah minat masyarakat untuk memasukan anak anaknya ke Rumah Tahfidz Al-Imtiyaz semakin bertambah, tercatat santri rumah tahfidz sekarang berjumlah 20 orang, dan masih ada kemungkinan bertambah. Alhamdulilah.

Dalam masa pendemi seperti sekarang santri-santri Rumah Tahfidz diwajibkan untuk selalu memakai masker dan tetap melaksanakan prokes yang berlaku. Semuanya dilaksanakan dalam rangka ikhtiyar untuk mencegah penularan Covid-19.

Semoga santri-santri senantiasa diberikan kesehatan dan dijauhkan dari Covid-19.

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 23/06/2021

Seringkali kita berputus asa tatkala mendapatkan kesulitan atau cobaan. Padahal Allah telah memberi janji bahwa di balik kesulitan, pasti ada jalan keluar yang begitu dekat.
 
Dalam surat Alam Nasyroh, Allah Ta’ala berfirman,
فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
“Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (QS. Alam Nasyroh: 5)
Ayat ini pun diulang setelah itu,
إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
“Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (QS. Alam Nasyroh: 6)

23/06/2021

Penyesalan terbesarku adalah ketika matahari terbenam, makin dekat ajalku, namun tak bertambah amalku (Ibnu Mas'ud)

Donasi Perluasan Lahan Pesantren
169001002658530
Bank BRI an Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

Konfirmasi
Ustadz Fachmi 0813 6143 9865

23/06/2021

Tidak ada kata terlambat untuk berbuat baik, mari sisihkan sebagian harta kita untuk amal jariyah bagi Pesantren.

Donasi Perluasan Lahan Pesantren
169001002658530
Bank BRI an Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

Konfirmasi
Ustadz Fachmi 0813 6143 9865

23/06/2021

Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam memiliki cita-cita besar untuk membangun Pondok Pesantren Modern dengan kurikulum KMI Tahfidz. Diawali dengan tanah wakaf seluas 800 m2 dari Ibu Hj Siti Hajar, semangat para pendiri terus menggebu untuk mewujudkan cita-cita tersebut. Namun begitu lahan yang ada dirasa belum mampu untuk dibangun fasilitas-fasilitas Pondok Pesantren dengan kurikulum yang menerapkan pendidikan 24 jam dengan segala aktifitasnya yang tidak hanya mencakup aktifitas dalam kelas tetapi juga mencakup aktifitas liar kelas yang tentunya memerlukan lahan yang cukup besar.

Donasi Perluasan Lahan Pesantren
169001002658530
Bank BRI an Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

Konfirmasi
Ustadz Fachmi 0813 6143 9865

19/06/2021

Rumah Tahfidz Al-Imtiyaz - Alhamdulillah Kegiatan Rumah Tahfidz yang dilaksanakan pada hari senin sampai hari jumat ini sudah berjalan hampir 2 bulan dengan jumlah santri sekarang berjumlah 17 orang, 4 orang santri taraf SMP atau sederajat , 10 orang taraf SD/MI dan 3 orang sisanya terdiri dari anak yang belum sekolah dan TK.

Rumah Tahfidz yang mulai berkegiatan di bulan Ramadhan ini mengadopsi metode Tikrar. Tikrar sendiri berarti pengulangan, yang mana santri dibiasakan mengulang ayat yang akan dihafal sebanyak mungkin. Metode ini menerapkan kurikulum batas hafalan yang hampir sama dengan Metode Tabarak yang dipelopori Dr. Kamil El-Laboudy dari Mesir. Namun demikian, kurikulum batas hafal sedikit berbeda dari metode Tabarak dengan menyesuaikan kemampuan santri santri yang memang berasal dari kalangan umur yang berbeda.

Dengan durasi waktu 4 jam (jam 13.00 sampai dengan 17.00) santri-santri diharapkan dapat menyerap hafalan yang sudah ditetapkan oleh pengelola.

Mari kita doakan bersama agar santri-santri kita terus bersemangat dalam menghafal Al-Quran.

19/06/2021

Pondok Pesantren Jawahirul Umam - Kegiatan Jumat pagi 18 Juni 2021, pondok pesantren mengadakan awal latihan memanah yang nantinya menjadi kegiatan rutin ekstrakulikuler pesantren. Kegiatan ini diadakan dalam area sederhana sekitar area pesantren yang saat ini masih dalam tahap merintis.

Alhamdulilah salah satu santri PP Jawahirul Umam ini adalah seorang atlit memanah yang punya pengalaman banyak dibidang memanah sehingga santri santri yang lain dan para asatidz ikut belajar cara memanah yang baik dan benar.

Semoga kegiatan ini menjadi penyemangat para santri perdana dalam mengawali kehidupan santri mereka. Aamiin.

19/06/2021

Santri Perdana Rumah Tahfidz Al-Imtiyaz dan Pondok Pesantren Jawahirul Umam yang dinaungi Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

19/06/2021

Sosialisasi Program Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam kepada masyarakat sekitar dan Buka Bersama anak yatim

19/06/2021

Mari Berwakaf Dalam Rangka Menyebarluaskan Ajaran Islam

19/06/2021

Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam

Photos from Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam's post 13/06/2021

Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam berlokasi Komplek Pilar Biru, jalan Pilar Timur No 10 RT 001/012 desa Cibiru Hilir, kecamatan Cileuyi, kabupaten Bandung, Jawa Barat. Yayasan Al-Imtiyaz didirikan pada tanggal 1 Februari 2021 SK Kemenhumkan NO AHU-0004057.AH.01.12 Tahun 2021

Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam sebagaimana tercantum dalam anggaran dasar, bergerak dalam bidang Keagamaan, sosial dan kemanusiaan. Wujud dari anggaran dasar tersebut Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam berupaya turut berpartisipasi dalam pembentukan pribadi manusia yang memiliki keunggulan. Keunggulan dalam akidah yang lurus, akhlak yang mulia, ibadah yang tekun dan istiqamah, serta kompetensi pribadi dalam membangun Ummat. Berdasarkan hal tersebut, maka Yayasan Al-Imtiyaz Jawahirul Umam mendirikan dan menyelenggarakan pendidikan formal Unit KMI ( Kuliyyatul Mu’alimin) dengan jenjang pendidikan 6 tahun.

Want your school to be the top-listed School/college in Bandung?
Click here to claim your Sponsored Listing.

Category

Telephone

Website

Address

Cileunyi
Bandung

Other Schools in Bandung (show all)
SMP Negri 22 Bandung SMP Negri 22 Bandung
Jalan WR. SUPRATMAN NO. 24
Bandung

bagi anda yg merasa Alumni smp negeri 22 bdg yuuu ajak yg lainnya ikut gabung di group fb ini dan mungkin diantara Anda ada kenangan atau photo jadul bisa di share upload biar asii...

Sekolah Vokal Adjie Esa Poetra Sekolah Vokal Adjie Esa Poetra
Jalan H Samsudin 176
Bandung, 40252

5x2 jam/10x1 jam mahir bernyanyi ( Private Menyanyi ) Pencetak Para Penyanyi Sukses

CELEBES COMMUNTIY OF TELKOM POLYTECHNIC CELEBES COMMUNTIY OF TELKOM POLYTECHNIC
Jalan Telekomunikasi
Bandung, 40257

Rumahnya anak Sulawesi Di Bandung.

fakulta teknik UNINUS fakulta teknik UNINUS
Jln. Soekarno/Hatta No 530
Bandung, 40286

SMK Pasundan 3 Bandung SMK Pasundan 3 Bandung
Jalan Kebon Jati No. 31 Bandung
Bandung, 40181

Jln Kebon Jati No 31 Bandung

Magister Ilmu Administrasi Magister Ilmu Administrasi
Jalan Sumatera Nomor 41
Bandung, 40117

SELAMAT DATANG DI PROGRAM MAGISTER ILMU ADMINISTRASI - UNPAS - BANDUNG

SMP KC 1 91 Bandung SMP KC 1 91 Bandung
Jalan Bangka No. 3
Bandung, 40113

Alumnis SMP Kartika Chandra 1 Bandung Angkatan 1991

Alliance Française de Bandung Alliance Française de Bandung
Jln. Purnawarman No. 32
Bandung, 40116

L’Alliance française est une association qui favorise la diffusion de la langue francaise. À ce

Bidik Fun Photography for Kids Bidik Fun Photography for Kids
Jalan Dangdanggula 8
Bandung

Bidik adalah sebuah program edukasi fotografi khusus untuk anak-anak berusia 8 hingga 15 tahun.Program ini dirancang untuk melengkapi sikap bertanggungjawab, nilai artistik dan kem...

SD Assalaam Bandung SD Assalaam Bandung
Jln. Sasakgantung, No. 1-4
Bandung, 40252

Sekolah Dasar Islam Bandung

SMK TARUNA GANESHA SMK TARUNA GANESHA
Sumbersari I No. 16 Cisaranten
Bandung, 40123

Menerima Pendaftaran siswa baru dimulai setiap tanggal 1 Maret dan ditutup jika kapasitas penuh. Jur

JASSON CLLASS COMMUNIITY (J.C.C) JASSON CLLASS COMMUNIITY (J.C.C)
Jalan Kliningan No 6 Bandung
Bandung

J.C.C dibentuk pada tahun 2006 secara tidak sengaja yang berawal dari banyolan ringan sang pendirinya yaitu saepuloh rochman. hingga saat ini anggota J.C.C telah banyak menorehkan...