Hamdan Juhannis
Fanpage Resmi Prof. Hamdan Juhannis, M.A., Ph.D.
Perbedaan orang pesimis dan orang optimis!
Bagaimana mengubah kesulitan menjadi kekuatan?
Dimana fokus bergulir, di sana energi mengalir.
Jurus jitu terhindar dari kritik!
Bagaimana omong kosong dan berita bohong menaklukkan dunia(?)
Fatwa di ruang maya dan matinya otoritas kepakaran agama.
BERSINERGI MAJUKAN KAMPUS
BERENERGI JAYAKAN BANGSA
https://twb.nz/diesnatalisuinamke58
Media sosial adalah ruang terbuka dan panggung bebas untuk mengekspresikan pikiran. Mari mengisinya dengan ide dan gagasan, bukan narasi kebencian dan permusuhan!
Jadilah sarjana yang melek literasi.
Jangan jadi sarjana mager, jadilah sarjana gercep!
Bersama tujuh pimpinan PTKN terpilih, saya menandatangani lima poin pernyataan komitmen penguatan kapabilitas Satuan Pengawas Internal (SPI).
SPI adalah organ vital di kampus yang tugas dan fungsinya melakukan pengawasan intern di Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN). Dengan peran SPI yang kuat maka kampus keagamaan negeri bisa tercegah dari tindakan-tindangan penyimpangan dan penyelewengan, baik berbentuk penyimpangan keuangan atau korupsi, penyalahgunaan kewenangan, tindakan indisipliner, dsb.
Selama ini peran SPI di kampus masih lemah dan belum maksimal, sehingga kehadiran Tim Itjen Kementerian Agama ke sejumlah PTKN dalam rangka mendorong penguatan peran SPI agar lebih berdaya sesuai dengan tugas dan fungsinya.
Alhamdulillah UIN Alauddin menjadi salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) yang dijadikan pilot project dari 7 kampus PTKN yang terpilih untuk mewujudkan Good University Governance.
Untuk mengokohkan peran SPI dibutuhkan political will pimpinan PTKN agar menjadikan SPI sebagai alat kontrol yang efektif dalam rangka mencegah dan mengawasi munculnya penyimpangan.
Dengan project ini, kami optimis ke depan peran SPI di UIN Alauddin Makasar bisa lebih efektif dan kuat, sebagaimana tugas dan fungsi yang diamanatkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2019 tentang Pendidikan Tinggi Keagamaan.
Ikhtiar memperkuat peran Satuan Pengawasan Internal (SPI) di kampus UIN Alauddin Makassar menuju Good University Governance.
Mohon doanya.
Rektor UIN Alauddin Makassar Teken Lima Poin Komitmen Penguatan Kapabilitas SPI - Tribun-timur.com Prof Hamdan Juhannis menandatangani lima poin pernyataan komitmen penguatan kapabilitas Satuan Pengawasan Internal (SPI).
Orang tua adalah Pahlawan yang kehilangan banyak tanda-tanda jasanya!
Jadilah sarjana berkaliber!
Bersama Bib Stafsus Menag dan Tenaga Ahli Menag memberikan pengarahan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup UIN Alauddin Makassar dirangkaikan Bedah Buku "Radikalisme di Media Sosial".
Alhamdulillah wa Syukrulillah.
Selamat Gus Menteri atas capaian membanggakan ini. Transformative leadership should always be continued.
Kepemimpinan yang produktif adalah kepemimpinan yang transformatif. Kepemimpinan yang berangkat dari kemampuan mengelola kapasitas diri menjadi energi untuk perubahan institusi dan sekaligus perubahan budaya kerja di dalamnya. Dari sana perubahan sosial ke arah yang lebih baik dapat diwujudkan tahap demi tahap. Sebab, kualitas kepemimpinanlah yang menentukan arah perjalanan sebuah masyarakat-bangsa.
Itulah yang banyak saya pelajari dari sosok Menteri Agama , seorang menteri muda yang enerjik dan memiliki visi kepemimpinan transformatif.
Interaksi dengan Gus Menteri, baik secara personal maupun sebagai pejabat yang berada dibawah garis komandonya memberi kesan bahwa beliau adalah seorang pemimpin yang kaya gagasan. Ia bekerja bukan sebagai rutinitas, tetapi sebagai proses mewujudkan visi.
Visi Gus Menteri itu terekam dengan sangat apik dalam bukunya "Jangan Pernah Lelah Mencintai Indonesia".
Buku ini wajib dibaca mereka yang mencintai Indonesia dan ingin terus berkontribusi bagi bangsanya dengan kerja dan karya nyata!
Selamat atas terbitnya buku ini, sungguh sumbangan yang sangat berharga bagi literasi kepemimpinan anak muda di Indonesia.
Senin, 18 September 2023, saya membuka orientasi dan kuliah perdana Pascasarjana UIN Alauddin Makassar.
Saya terus mendorong Pascasarjana UIN Alauddin sebagai jantung mewujudkan visi transtelektualitas. Apa itu transtelektualitas? Ia adalah kemampuan intelektual multidimensi. Transtelektualitas adalah intelektualitas yang tidak ada matinya, tidak mati langka dan tidak mengenal kebuntuan.
Seorang dengan kapasitas transtelektual adalah yang mampu menguasai bidangnya dan mampu mempengaruhi bidang-bidang lainnya.
Seorang transtelektual tidak akan tersudut dan atau terpojok dalam labirin pemikiran yang mandeg, dia akan selalu mampu mencari jalan keluar dari kemandegan dan dekadensi. Sebab, ia memiliki kemampuan berpikir out the box, sehingga memiliki kreatifitas dan daya inovasi.
Dalam upaya untuk memperkuat visi ini, Pascasarjana harus menjadi arena kajian yang intesif dan produktif, mengundang para pakar dalam berbagai bidang, baik bidang keagamaan, sosial-humaniora termasuk HAM, hukum politik, sosio-politik, dan kajian-kajian saintifik lainnya.
Transtelektualitas memerlukan komitmen dan dedikasi yang kuat pada pengembangan ilmu pengetahuan. Mahasiswa Pascasarjana yang kuat dalam kajian dan penguasaan bidangnya, juga harus didorong memiliki cakrawala dalam bidang-bidang kajian lainnya.
Olehnya, lalu lintas ide, pasar gagasan (market of ideas), dan semangat intelektualitas harus mengisi setiap sudut kampus.
Kalau kajian di kampus mandeg, apa lagi yang kita harapkan dari kampus? Sedangkan tugas utama perguruan tinggi adalah pendidikan (kajian) dan penelitian yang dengan dua modal itulah kita bisa berkontribusi kepada masyarakat lewat kerja-kerja pengabdian.
Transtelektualitas dapat diupayakan lewat pendekatan interdisipliner, multidisipliner, dan transdisipliner. Kini, dengan konsep MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka), semoga track menuju visi itu akan semakin mudah!
Jumat 15 September 2023, saya melantik Dekan Fakultas Kedokteran dan Kesehatan, Ketua dan Sekretaris SPI, Wakil Dekan Sejajaran, Wakil Direktur Pascasarjana, Ketua UPT, Kepala Pusat, Ketua Internasional Office, Sekretaris LPM, Sekretaris LP2M, General Manager P2B, Direktur dan Sekretaris Ma'had Al Jamiah.
Para pejabat yang dilantik tersebut adalah garda depan yang memegang peranan penting dalam meningkatkan grade institusi.
Saya selalu memberi ilustrasi bahwa kepemimpinan adalah sebuah lokomotif yang bergerak mengarah pada satu visi dan tujuan. Pancacita adalah visi kepemimpinan yang telah kami canangkan di UIN Alauddin Makassar sejak kepemimpinan periode pertama. Saya optimis, di periode ke dua ini, cita kepemimpinan itu akan semakin mewujud nyata.
Di hadapan para pejabat yang dilantik saya menyampaikan bahwa jabatan adalah medan berjihad, jihad kerja dan kinerja. Jabatan adalah amanah, jadikanlah tugas dan tanggungjawab sebagai arena pembuktian bahwa kita memang pantas dan layak disebut khalifah.
Pada bulan September ini, saya mengukuhkan 2.253 wisudawan dan wisudawati UIN Alauddin Makassar. Wisuda kali ini dilaksanakan secara kolosal selama tiga hari, Selasa-Kamis (12-14/9/2023) bertempat di Gedung Auditorium, Kampus II Samata, Kab. Gowa.
Dalam kesempatan itu, saya berpesan agar gelar kesarjanaan yang telah direngkuh oleh para wisudawan dipersembahkan kepada orang tuanya. Hendaklah mereka bersimpuh dibawah kaki ibu-bapaknya. Dan wajib kiranya untuk menyambangi pusara bagi mereka yang orang tuanya telah wafat. Mencium nisan pusara itu sambil mengucap salam kasih sayang dan merapalkan doa-doa.
Saya juga menyampaikan bahwa para sarjana racikan UIN Alauddin Makassar harus menjadi pelopor-pelopor perubahan sosial di masyarakat. Perubahan sosial yang bersifat positif dan konstruktif. Alumni UIN Alauddin Makassar sejatinya menjadi inisiator, subyek dan penggerak perubahan, bukan justru menjadi obyek dari perubahan itu sendiri.
Apapun pekerjaannya, apapun profesinya kemudian, hendaknya para alumni bekerja menjadi motor penggerak masyarakat, lokomotif perubahan. Bangun kolaborasi, perkuat sinergi, karena sinergi pasti akan melahirkan energi.
Di tengah zaman kian disruptif, kita butuh orang-orang gercep (bergerak cepat), bukan orang-orang yang mager (malas bergerak). Mereka yang gercep akan mengambil kendali atas perubahan, dan mereka yang mager hanya akan menjadi penonton, melihat perubahan terjadi, tetapi tak kuasa melakukan apa-apa, selain bersorak-sorai!
Kamis, 7 September 2023, saya diberi kesempatan untuk memberikan Orasi Ilmiah dalam Kegiatan Pembukaan Kuliah Semester Gasal tahun 2023 di Institute Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo.
Ruang berharga ini saya manfaatkan untuk memantik api semangat dan memompa motivasi mahasiswa-mahasisi dan insan kampus terbesar di Bumi Sawerigading itu.
Sebagai keluarga besar PTKIN wajib kiranya untuk saling menopang, memberi dukungan dan berbagi best practice dalam rangka peningkatan mutu akademik dan pengembangan institusi berbasis inovasi berkelanjutan.
Terkhusus untuk mahasiswa, jadilah orang-orang terdidik-terpelajar, ambillah peran sebagai agent of change yang kritis, berintegritas dan memiliki kredibilitas. Semailah ide dan gagasan-gagasan cemerlang, buktikan dengan karya.
Itulah track yang harus kalian tempuh agar menjadi mahasiswa sejati, bukan mahasiswa kaleng-kaleng!
Kehangatan pelukan mereka rumus jitu untuk menghidupkan mesin optimisme.
Berharap segera mendapatkan bukunya karena sangat mengenal karakter keilmuan penulisnya.
Rabu, 30 Agustus 2023, saya bersama para Wakil Rektor melakukan 'roadshow' untuk melihat langsung proses Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) di tingkat Fakultas.
Agenda ini sekaligus momentum bersilaturahim dengan para mahasiswa baru, memperkenalkan sekaligus mendekatkan para pimpinan universitas dengan mereka.
Dalam kesempatan berintetaksi langsung dengan para mahasiswa baru, saya memberi motivasi agar tidak hanya menggeser tempat dari sekolah ke universitas, tetapi juga menggeser peran dari siswa menjadi mahasiswa. Artinya, sebagai mahasiswa hendaklah mengambil peran-peran intelektual; agen perubahan, memiliki kepekaan sosial dan nampu menjadi teladan.
Saya juga mengajak mahasiswa baru untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman, nyaman dan kondusif selama menempuh studi di kampus peradaban. Menghindari aksi-aksi berbau anarkisme dan kekerasan.
Saya melihat antusiasme dari wajah para mahasiswa baru, semoga dapat berproses menjadi optimisme untuk menjalani masa-masa studi dengan dedikasi yang tinggi, menjadi insan kampus yang produktif lewat prestasi.
Anak-anakku, jadilah duta bagi almamater kalian, buatlah orang tua, keluarga, kerabat dan sahabat-sahabat kalian bangga. Sebab, menjadi mahasiswa adalah saat-saat terbaik menciptakan peta jalan bagi masa depan yang kalian impikan.
Selasa, 29 Agustus 2023 UIN Alauddin Makassar menggelar kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK). Kegiatan ini dipusatkan di Masjid Agung Sultan Alauddin.
Di hadapan 5.029 Mahasiswa baru, saya berpesan agar mereka bergerak melaju untuk bersama-sama mewujudkan visi Indonesia maju.
Mari semua bergerak untuk mengejar ketertinggalan kita lewat pendidikan. Bangun integritas dan kredibilitas, tumbuhkan kreatifitas dan kembangkan inovasi lewat ilmu pengetahuan.
Jangan mager dan mudah baper, jadilah generasi yang memiliki keunggulan karakter.
Dari Kampus II UIN Alauddin Samata kita dharmakan bakti untuk Indonesia!
Senin, 28 Agustus 2023 saya melantik para Wakil Rektor, Dekan, Direktur Pascasarjana dan Ketua Lembaga di UIN Alauddin Makassar.
Kabinet kali ini merangkul kekuatan dari berbagai penjuru, ada yang berlatar belakang pendidikan dari Timur Tengah, Barat dan tentu dari tanah air kita sendiri. Dengan kombinasi dari ragam kapasitas serta latar belakang itu. Saya optimis, kepemimpinan di periode ke dua ini akan lebih enerjik dan progresif, bergerak bersama mewujudkan visi misi UIN Alauddin dan melanjutkan Panca Cita Rektor.
Saya sering berpesan, bahwa prestasi akan melahirkan prestise, yang kita kejar bukanlah prestise dan reputasi semata-mata, tetapi yang lebih penting bagaimana semua energi diarahkan untuk menata lembaga dengan mengembangkan inovasi, agar manfaat kepemimpinan dapat dirasakan oleh seluruh warga kampus secara khusus dan warga bangsa secara umum.
Peningkatan kinerja para pimpinan adalah jalan pengabdian. Terkait kinerja ini, saya telah meminta izin kepada Dirjen Pendis agar diberi hak untuk melakukan reshuffle kabinet bilamana ada pejabat yang tidak menunjukkan performa kinerja yang baik.
Pimpinan baru berarti semangat baru, semoga langkah kerja kita bisa seiring sejalan dalam koridor loyalitas dan soliditas menghadapi tantangan-tantangan dunia pendidikan tinggi.
InsyaAllah UIN Alauddin akan menjadi unggul dan semakin 'mantul'.
Salama'ki.
Buku yang pastinya menarik untuk menelusuri jejak langkah seorang sosok yang memiliki prinsip untuk selalu menjadi perisai bagi negeri tercinta ini.
Selamat Datang Mahasiswa-Mahasiswi Baru di Kampus Peradaban UIN Alauddin Makassar.
Jadikan universitas sebagai laboratorium untuk menempa diri, menggali potensi dan mengembangkan inovasi demi mewujudkan mimpi-mimpi.
Akun penipuan yang mengatasnamakan Prof Hamdan Juhannis, mohon teman-teman FB melaporkan agar diblokir.
Terima kasih.
Dengan Semangat Peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78, Mari Terus Melaju untuk Indonesia Maju!
Sejujurnya saya agak gugup bertanda tangan di depan sosok pemimpin dengan ragam kapasitas; younger, visioner, inspirator, dan transformator. Terima kasih kepada Gus Menteri yang memberikan kepercayaan untuk menjadi bagian dari proses tranformasi Kementerian Agama yang begitu masif di bawah nakhodanya.
Kemenag kami semakin maju di bawah kepempinan Gus Men
22 tahun bersama ternyata telah merangkai sebuah paradoks ; dulu selalu berpikir bahwa sisi-sisi kesempurnaan-lah yang menghadirkan cinta, tetapi ternyata segala dinamika dan serpihan ketidaksempurnaan itu yang justru semakin menghadirkan rasa untuk selalu bersama. I always feel at home when you are around, my beloved wife. Happy 22nd our wedding anniversary !
Selamat Tahun Baru Islam 1445 H
Semoga tahun ini, harapan dan cita-cita dapat kita wujudkan.
Sebagai Rektor, sangat berbangga atas capaian salah satu wisudawan UIN Alauddin Makassar periode Mei 2023. Edysul Isdar, Alumni Fakultas Sains dan Teknologi Jurusan Fisika yang mendapatkan tawaran beasiswa dari di dua Universitas terbaik dunia; Harvard University dan Stanford University Amerika Serikat.
Para mahasiswa kami yang tercinta, bercita-citalah yang tinggi, setinggi imajinasimu tentang ketinggian.
Pendidikan adalah jalan terang menuju masa depan gemilang.
Hamdan Juhannis
Congratulation and Success for Annual International Conference On Islamic Studies (AICIS) 2023.
Hamdan Juhannis
Selamat Hari Raya
IDUL FITRI 1444 H
Semoga kita semua menjadi pribadi yang lebih baik, saling maaf memaafkan!
Hamdan Juhannis
Click here to claim your Sponsored Listing.
Videos (show all)
Category
Contact the public figure
Telephone
Website
Address
Makassar
90235