SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR

sepak bola

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 20/06/2024

Dua anak didik SSB Sahabat Muda Purwakarta
Kelahiran 2010, yakni Fahri Kurniawan dan
Abdi Malik, di jadwalkan akan mengisi dan memperkuat Skuad Kejurda U14 Kabupaten Purwakarta.
Mereka mengemban misi untuk menjadi yang terbaik dan membawa Nama baik Kota Purwakarta dari cabang sepakbola.
Bapak Edi Iskandar Selaku Ketua dan pemilik
Yayasan Sahabat Muda Purwakarta melalui telepon selulernya mengatakan,
"Ini adalah kesempatan bagi mereka anak anak SM untuk ajang menimba ilmu dan pengalaman.
Dan ini juga menjadi kesempatan bagi mereka untuk menjajal ilmu dan kemampuan di tingkat nasional.
Berusaha dan percaya diri serta lakukan untuk menjadi yang terbaik".
Kejuaraan antar Daerah yang akan di laksanakan pada 22 Juni dan bertempat di Stadion Pajajaran Kota Bogor ini, akan mempertemukan Kabupaten Purwakarta yang berada di grup C bersama, Bekasi, Cirebon dan Kota Bogor sendiri selaku tuan rumah.
Sementara itu Daseng Sanusi selaku orang nomor Satu di kepelatihan Sahabat Muda berpesan, "Kalian berdua enjoy the game aja. Dan semoga kalian bisa menunjukan hasil yang memuaskan untuk Kabupaten Purwakarta yang kita cintai ini."

Semoga🤲

20/06/2024

Di manapun kamu berada,
dan apapun yang kini sedang kamu jalani,
jangan bingung atau di alihkan oleh prioritas yang salah !,
tunjukan pada mereka, bahwa kamu, hanya memiliki satu misi yang harus di lakukan, yaitu berjuang dan menang.
Dan kamu harus melakukannya lebih baik daripada siapapun di dunia.
Dan di mana pun kamu berada secara spiritual.
Dan apapun yang kamu alami secara emosional, hadapilah, karena kami yakin, dan kami percaya, kamu sudah di bungkus oleh takdir Tuhan.

Mahendra Aprillio

18/06/2024

Membina keserasian dan kekeluargaan,
dapat memelihara kasih sayang dan cinta.
Dalam sebuah keluarga, ketika anggota keluarga mampu menjaga keserasian, mampu
berkomunikasi dengan baik, atau saling mendukung dan menghargai perbedaan satu sama lain, maka hal ini akan membuat hubungan keluarga akan erat harmonis dan juga kuat.
Kebersamaan yang positif dan saling pengertian, akan membantu menciptakan ikatan emosional yang kuat.
Sehingga anggota keluarga kita, akan merasa di cintai, di terima dan di perhatikan.
Dan rasa kebersamaan ini memungkinkan anggota keluarga untuk bisa berbagi pengalaman, hobi, kegembiraan, dan juga kesedihan.
Mereka akan merasa di dukung, dan memiliki tempat untuk meluapkan perasaan.
Itulah keluarga...

16/06/2024

Langkah Sahabat Muda U17 untuk
memperbaiki posisi klasemen makin tersendat.
Setelah kembali menderita kekalahan saat menghadapi Sajagat FC 2-3
Di gelaran Purwakarta Premier League.
Minggu 16/06/2024 di Stadion Kiara Nunggal Bojong Sawit Purwakarta.
Hasil ini tentunya sangat menyulitkan barisan barudak kasep ini untuk melepaskan diri dari belenggu papan bawah.
Dalam empat laga yang telah di lakoni,
Sahabat Muda U17 hanya mampu meraih satu kali seri dan tiga kali kekalahan.
"Hal yang sungguh tidak memuaskan," kata Daseng.
Daseng akui kekalahan demi kekalahan ini
cukup mengecewakannya. Ia mengaku seperti ada yang salah dengan Timnya.
Mulai dari cederanya sejumlah pemain, serta
tidak konsistennya para pemain di posisinya masing masing dalam menjaga lawan.
"Pemain banyak yang tidak fokus, hari ini kembali kami tidak beruntung.
Sepak bola memang tidak dapat di duga, terus terang saya memang kecewa dengan kekalahan ini. Tapi saya tidak mau mencari kesalahan para pemain.
Toh mereka sudah berusaha semampu dan sebisa mereka. Tapi Dewi Fortuna belum mau bersahabat dengan kami selama ini" tutup Daseng.

15/06/2024

Sahabat Muda U13 di tahan imbang tanpa gol
oleh lawannya PMSC Cilegong dalam gelaran Purwakarta Premier League yang di mainkan di
Stadion Samosor Neglasari Darangdan Purwakarta, Sabtu 15/06/2024.
Hasil itu membuat Sahabat muda tidak bisa menjauh dari ketatnya persaingan klasemen.
"Sebenarnya 65% kita menguasai jalannya pertandingan, bahkan beberapa peluang juga sempat tercipta, namun penyelesaian akhir sepertinya belum maksimal.
Anak anak selalu saja kehilangan bola, dan saya juga memuji kinerja anak anak PMSC.
Mereka kuat di lini pertahanan," kata Zoel.
"Anak anak tampil berani dan ambisius, namun sayang hasil akhir dari pertandingan ini belum memuaskan,"kata Zoel lagi.
SM Sport mencatat hampir 6 kali tendangan dari anak anak SM selalu kandas oleh kiper tangguh PMSC.
Dan kuatnya barisan belakang anak anak PMSC membuat para pemain Sahabat Muda seperti kehilangan akal.
Dan hasil kacamata harus rela mereka terima.
Setelah wasit yang memimpin pertandingan meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Adakalanya kita berada di atas gunung yang indah.
Dan kita menikmatinya dengan sebuah senyuman yang lebar.
Kadang juga kita tertawa terbahak melihat kecil orang orang yang berada di bawah gunung yang kita daki itu.
Namun tidak selamanya kita akan tetap berada di atas gunung yang indah itu.
Karena ada sebagian orang yang di bawah ingin juga mendaki dan menikmati keindahan di atas puncak gunung itu.

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 14/06/2024

Menempati klasemen urutan pertama
di Purwakarta Premier League,
Tim Sahabat Muda U13 kembali di uji ketangguhannya melawan Tim PMSC Cilegong.
Sabtu 15/06/2024 bertempat di Stadion Samosor Neglasari Darangdan Purwakarta.
Barisan punggawa SM U13 mampu berperan besar untuk tetap bertengger di klasemen puncak PPL.
Bahkan Tim Sahabat Muda U13 dalam 3 kali laga yang di lakoni mampu mempersembahkan poin 9 tanpa harus kebobolan.
Dalam perjalanannya di PPL Bayu dan kawan kawan telah mengemas 27 gol.
Suatu keberhasilan yang sepertinya melampaui batas.
Taktik menyerang gelombang dan mempersempit ruang gerak lawan menjadi ciri khas dari anak anak asuhan Asep Sedunia ini.
Saat di tanya mengenai pertandingan melawan PMSC Cilegong Zoellian Barruz mengatakan
Jika besok dirinya akan memasang target penuh. " Saya akan tantang anak anak untuk 10 menit pertama 2 atau 3 gol harus tercipta.
Terutama untuk striker Ibas yang mungkin akan di mainkan pull time.
Mengingat saat melawan NS tak satupun gol yang ia ciptakan", katanya.
Kita nantikan saja besok akankah anak anak SM mampu membuktikan apa yang di katakan oleh asisten pelatih Zoel...?
Semoga tersemogakan.
🤲

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 13/06/2024

Ulang tahun adalah waktu yang tepat
untuk introspeksi diri.
Ulang tahun bagaikan ujian untuk kondisi
emosional jiwa seseorang.
Ulang tahun seringkali menjadi kesempatan
untuk berdamai dengan masa lalu, masa kini
dan juga masa depan.

"Selamat Ulang Tahun Coach Daseng,
Semoga di hari ulang tahunmu ini
mendapatkan sesuatu yang sangat istimewa.
Menjadi tua memang menyebalkan,
Tapi kamu berhasil membuatnya terlihat mudah.
Tetap menjadi pribadi yang baik
Dan jangan kasih kendor tuk tetap membina usia dini sampai titik darah penghabisan ..

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 10/06/2024

Pesepak bola Sahabat Muda M Zakky 2011 mencetak 4 gol indah jarak jauh yang mengantarkan Sahabat Muda unggul atas lawannya Nursyabaab. Dalam lanjutan Purwakarta Premier League 2024.
Minggu 09/06/24.
Sejak awal pertandingan Sahabat Muda U13
memang sudah mengincar kemenangan.
Bertanding di stadion Kiara Nunggal Bojong Sawit Purwakarta, anak anak Sahabat Muda tampil beringas sejak di tiupkan nya peluit tanda pertandingan di mulai.
Muhamad Zaky pun juga mendapatkan kepercayaan penuh dari Kang Zoel yang bertugas untuk menangani anak anak SM.
4 gol indah jarak jauh pun dia cetak untuk menebus kepercayaan Sang asisten pelatih.
Gelandang tengah anak dari Kang Asep Sedunia ini di percaya sebagai eksekutor tendangan bebas, yang di dapat SM di menit ke 15 babak pertama. Zaki pun menunaikan tugas dengan sempurna.
Gol Muhamad Zaky terhadap sang mantan ini,
seolah melanjutkan performa positifnya yang dia tunjukan setelah ia bermain untuk SM.
Selebrasi Gol nya menandakan seolah tidak ada keraguan dan membuktikan kapasitasnya
sebagai Gelandang tengah Sahabat Muda.

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 09/06/2024

Sepak bola memang selalu menghadirkan kejutan.
Tak jarang, skor pertandingan menciptakan
hasil yang mengejutkan.
Dan bagi para penikmat sepak bola, gol adalah hal
yang paling di tunggu.
Pertandingan yang menghasilkan banyak gol
biasanya lebih menarik untuk di saksikan, di bandingkan dengan laga yang berakhir imbang atau tanpa gol.
Catatan gol mencengangkan pun terjadi di Purwakarta Premier League kategori U13, adalah saat Sahabat Muda versus Nursyabab.
Di Stadion Kiara Nunggal Bojong Sawit Purwakarta. Minggu.
Dalam catatan pertemuan antara SM dan NS,
baru kali ini NS harus menerima kekalahan dengan gol terbanyak yaitu 7 - 0 tanpa balas.
Keberhasilan ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi seluruh anggota tim serta Keluarga Sahabat Muda.
Dengan semangat yang tinggi serta perjuangan
dan kerjasama yang solid, mereka mampu membuktikan bahwa hanya kemenanganlah yang membuat kita semua merasa berarti.
Semoga mereka tetap bisa mawas diri, tetap bisa menjaga performa mereka, dan tetap sukses di jalur yang positif.
Tetap semangat meraih masa depan ku jalaran sepak bola.
🤲

08/06/2024

Sahabat Muda U17 saat ini masih terseok seok
di papan bawah klasemen sementara Purwakarta Premier League.
Sejauh ini Sahabat Muda U17 memang belum pernah meraih kemenangan.
Dari tiga pertandingan yang di jalani, barudak kasep ini menelan dua kali kekalahan dan satu kali imbang.
Kendati belum menunjukan hasil positif, Daseng Sanusi selaku orang yang paling bertanggung jawab untuk anak anak SM menegaskan, bahwa para pemain inti SM U17 sebagian masih berada di Kuningan Jawa barat karena mengikuti sebuah program kerja sama peminjaman pemain dengan salah satu club' ternama di kota tersebut.
"Jadi wajar kalau selama ini kami belum bisa menampilkan yang terbaik," kata Daseng .
Di pertandingan ketiga saat melawan tim Perscibo Sahabat Muda pun harus rela berbagi poin satu.
"Sakieu ge uyuhan atuh, pemain pas Pasan tanpa pengganti tapi alhmdulilah mereka bisa menahan imbang tim Perscibo.
Patut juga di apresiasi perjuangan mereka, ucap Daseng bari ngaregot cikopi.

08/06/2024

Tampil percaya diri dan bermain dominan
Tim Sahabat Muda kalahkan Uniko FC dengan score 4 - 3. Dalam lanjutan Purwakarta Premier League 2024. Di Stadion Glatik Purwakarta. Sabtu 08/07 2024.
Dengan kemenangan ini, SM U15 kini mengumpulkan 6 poin hasil dari dua kali pertandingan.
Statistik SM Sports mencatat, tim asuhan Daseng Sanusi ini unggul juga dalam penguasaan bola 55% dan melepaskan 8 tembakan tepat sasaran.
Sementara lawannya Uniko tercatat hanya 4 kali melakukannya di sepanjang laga.
Di babak pertama Uniko tampil menggebrak dan melalui titik pinalti mereka berhasil menyarangkan gol ke gawang SM
Setelah bayu menjatuhkan pemain Uniko di dalam kotak pinalti. Kedudukan 1 - 0 Uniko raih.
Mendapati gol cepat Uniko anak anak SM mulai tampil greget.
Hingga Rizki sayap andalan Sahabat Muda berhasil memberikan umpan silang dan di sambut dengan sundulan Fahri hingga buahkan gol. Kedudukan 1 - 1.
Selang 5 menit tepatnya di menit ke 20 babak pertama Sahabat Muda mendapatkan hadiah berupa tendangan bebas.
Dan Fahri pemain mungil asli binaan Sahabat Muda dengan tendangan kaki kirinya berhasil kembali merobek gawang Uniko menjadikan berbalik keunggulan menjadi 2 - 1.
Tak mau tim nya kalah. Anak anak Uniko pun kembali memperlihatkan aksi aksinya.
Dan berhasil membayar kekalahan.
Scor 2 - 2 menjadi hasil akhir di babak pertama.
Memasuki babak kedua pertandingan semakin menarik, jual beli serangan silih berganti.
Dan akhirnya di menit ke 50 Cole dengan akselerasinya berhasil mengecoh senter bek Uniko dan kiper Uniko yang maju mengejar bola, hingga SM kembali unggul 3 - 2
Tak kenal lelah Uniko yang di dominasi pemain pemain bertubuh jangkung berhasil juga untuk menyamakan kedudukan menjadi 3 - 3 di menit ke 62.
Petaka di dapat oleh Uniko di menit ke 65 babak kedua, setelah pelatih menarik kiper utama Uniko dan menggantikannya dengan kiper yang bertubuh gempal.
Alhasil Rizki si ganteng kalm sayap dari sahabat muda melihat kesempatan itu.
Dan melesakan tendangan kerasnya tepat ke samping kanan penjaga gawang. Score pun berubah menjadi 4 - 3 Hinga akhir peluit panjang.
"Saya sangat bersyukur atas Raihan 3 poin ini, dan sungguh saya tidak menyangka ternyata anak anak mampu tampil maksimal dan menjalankan instruksi dengan baik.
Dan ini menjadi modal penting bagi kita untuk menghadapi pertandingan berikutnya,"
kata Zoel.
Asisten pelatih yang sengaja di utus untuk mengurus Sahabat muda U15 pun mengakui.
Timnya mesti banyak bebenah terutama di lini belakang yang masih sering kecolongan.

07/06/2024

Maafkan kami para pembesar.
Kami hanya ingin semuanya berjalan dengan indah dan semesti juga sewajarnya.
Kami hanya ingin memberikan sebuah dedikasi tentang persepakbolaan anak anak.
Karena kami tahu dan kami yakin ini adalah hal yang positif.
Jangan di salah artikan dengan kehendak hati yang tak bersahabat.
Semua butuh obrolan yang satu meja.
Kasih tahu apa yang kami tidak tahu.
Dan kasih pengertian apa yang kami tidak mengerti.
Sepak bola itu mengajarkan kerja sama.
Butuh kemenangan dan butuh pertemanan.
Jabat erat tangan kami.
Rangkulah kami dalam cinta yang semestinya.

🙏🙏🙏

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 07/06/2024

Masih terpuruk di posisi juru kunci,Tim Sahabat Muda U17 harus lebih ekstra kerja keras untuk mengejar ketertinggalan di Purwakarta Premier League.
Barudak U17 yang menghuni zona selatan ini besok akan melawan Perscibo FC di lapangan Wanasari Wanayasa.
Menuai dua kali kekalahan membuat Coach Daseng Sanusi harus memutar otak.
Ia mengatakan pihaknya hanya mengharapkan di pertandingan besok para pemain masih menunjukan dedikasi dan semangat juang di arena. "Sungguh kami hanya ingin keluar dari zona papan bawah," ucapnya.
Daseng tegaskan, perubahan signifikan akan coba ia lakukan.
Akan di persiapkan dengan mengganti beberapa pemain, dan pemain pemain baru akan di datangkan untuk meningkatkan performa tim.
Pelatih sekaligus ayah dari po'eh ini kembali katakan, "kami sangat baik memiliki pemain pemain muda berbakat dan punya potensi.
Dan insya Alloh kami akan sebisa dan semampu kami untuk mengejar ketertinggalan di Purwakarta Junior League ini."

Semoga

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 07/06/2024

Tim Sahabat Muda 2010 merasa lebih percaya diri seusai mendapat hasil positif di laga pertama saat melawan tim Mutiara.
Di Purwakarta Premier League 2024.
Pelatih Kepala Sahabat Muda Purwakarta mengatakan, jika di Purwakarta Premier League ini, rata rata melawan Tim atau klub klub yang sudah berpengalaman.
Kerangka squad besutan Daseng Sanusi itupun mulai mempersiapkan diri jelang laga melawan Tim pemuncak klasemen yaitu Uniko FC.
"Kami tidak memasang target, yang terpenting anak anak bisa mengimbangi permainan lawan. Dan apapun hasilnya besok yang terpenting anak anak bisa bermain fokus dan kompak.
Amunisi Tim Sahabat Muda 2010 untuk mengarungi ketatnya Purwakarta Premier League masih belum lengkap.
Masih ada dua pemain yang data datanya menurut Panpel masih belum memadai.
Dan saat ini sedang dalam proses.
Dan di harapkan kedua pemain tersebut bisa berlaga besok saat melawan Uniko FC.
Dengan pemain yang tersedia saat ini, asisten pelatih Zullian kemungkinan besar akan mempertahankan skema 4-4-2 untuk mengarungi pertarungan besok.
"Pola ini sudah kami jajal dan kami terapkan saat laga melawan mutiara, dan alhamdulilah hasilnya positif, dan semoga saja besok mereka bisa dan mampu untuk meraih kemenangan," kata Zullian baruzz.

Semoga

06/06/2024

Mahendra Aprillio 2010.

Masa masa bermain sepakbola yang paling bahagia adalah ketika kita masih berusia anak anak.
Ketika itu tak ada beban yang hinggap saat menendang nendang bola di lapangan.
Yang kita tahu, kita hanya bermain bola dengan penuh kebahagiaan.
Inilah yang sekarang sedang di alami oleh Mahendra Aprillio anak dari pasangan Bang Mamat dan Ceu Herni ini.
Mahendra menjadi satu dari sekian banyak anak yang mendapatkan kesempatan untuk mengikuti training camp di Garudayaksa Football Academy, sebagai seorang kiper.
Terlahir dari keluarga yang begitu dekat dengan sepakbola, Mahendra sudah akrab dengan sepakbola, dan segala atmosfir tentang sepakbola sedari ia masih kecil.
"Dia mulai masuk SSB Sahabat Muda sejak usia 8 Tahun, sejak masih belum tahu harus di posisi mana dia bermain. Bahkan waktu itu dia tidak mau menjadi kiper, waktu itu dia berposisi sebagai bek," kenang Mamat.
Melihat postur Mahendra yang paling jangkung di antara anak seusianya, Daseng yang waktu itu belum berlisensi berinisiatif untuk menjadikan Mahendra seorang kiper.
Dan sungguh saya tidak menyangka Mahendra kini menjadi kiper andalan di setiap turnamen yang di ikuti," kata Bang Mamat lagi.
Kepiawaian Mahendra di bawah mistar gawang sudah tidak bisa di ragukan lagi.
Menyadari bahwa sang anak punya potensi cukup besar dalam dunia perkiperan, Mamat sering memberikan dukungan dan memberi semangat kepada anaknya agar kelak bisa menjadi seorang kiper yang handal.
"Selalu saya dukung dia, ketika saya ada waktu libur, saya sempatkan untuk melihat dia berlatih di SSB.
Sekarang, semua usaha tersebut sedikit membuahkan hasil, Mahendra terpilih untuk mengikuti pelatihan di Garudayaksa Football Academy, sungguh saya merasa bangga,"kata Bang Mamat lagi sabari ngopi.
Dukungan pun mengalir untuk Mahendra dari Keluarga Besar Sahabat Muda, para keluarga beramai ramai mengucapkan selamat kepada Mahendra serta mendoakan yang terbaik buat Mahendra.
Semoga ia menjadi cikal bakal seorang kiper yang layak di persepakbolaan Nusantara.
Amiiin ya robbalallamin..

05/06/2024

SSB Sahabat Muda U13, untuk sementara ini masih menjadi penguasa puncak klasemen Fossbolindo Junior League 2024.
Dan kata luar biasa tentu layak mereka sandang. Sebab posisi puncak mampu mereka pertahankan hingga pekan ke 5.
Hal yang kemudian membuat Sahabat Muda di anggap sebagai kesebelasan paling stabil sejauh ini di kompetisi FJL.
Melihat pencapaian Sahabat Muda sejauh ini,
Daseng katakan " ini prestasi yang cukup gemilang, kesuksesan Epul dan kawan kawan bisa stabil di puncak klasemen adalah motivasi dan tekad besar yang di tunjukan oleh semua pemain.
" Saya pikir, dengan hal itu membuat kami layak untuk berada di posisi satu. Kami juga membuat rencana yang sudah kami terapkan sejak bergulirnya Fossbolindo Junior League.
Perlahan kami mulai membangun diri, dan kami bukan hanya tim yang sukses untuk hari ini saja, tapi mudah mudahan sukses dalam jangka waktu yang lama," tegasnya.
Meski begitu Daseng mengakui bahwa belum saatnya bagi Sahabat Muda U13 untuk berbangga hati dengan pencapaian mereka saat ini
Pelatih asal Brazil itu, eh salah,,asal Cigedogan itu mengungkapkan bahwa masih jauh untuk mengatakan Sahabat Muda U13 sebagian kesebelasan terbaik saat ini.
Waktu masih panjang, dan kompetisi Fossbolindo Junior League pun masih setengah jalan.

04/06/2024

Sepakbola merupakan permainan olahraga yang tidak bisa mengandalkan kemampuan individu satu orang pemain saja.
Permainan sepakbola adalah permainan Tim.
Jadi kunci dari kemenangan permainan ini adalah kerjasama tim yang apik.
Agar terbentuk kerjasama yang baik dalam suatu tim, sangat di butuhkan sikap disiplin, dan komitmen yang tinggi, dari setiap pemain.
Komunikasi yang terjalin dengan baik antara para pemain, dan juga pelatih akan membuat tim menjadi lebih kompak dan solid.
Di dalam pertandingan sepakbola di jaman modern seperti saat ini, intensitas pertandingan cukup tinggi.
Pemain di tuntut untuk bisa berlari dengan cepat, berubah arah secara tiba - tiba, serta mampu melompat untuk menjangkau bola bola lambung, atau alot dalam penguasaan bola.
Oleh karena itu, kecepatan serta konsentrasi adalah hal yang perlu di asah, agar bisa mengikuti alur jalannya pertandingan.
Bisa di katakan permainan sepakbola adalah permainan yang dinamis, sehingga tidak semua yang sudah di latih oleh pelatih di saat latihan, dapat di lakukan saat bertanding.
Selain kerjasama tim yang baik, setiap pemain perlu juga untuk mengasah kemampuan mandiri mereka masing - masing.
Di sarankan untuk latihan di luar jadwal latihan.
Latihan sendiri bisa di lakukan dengan bantuan teman, atau benar benar latihan sendiri, jadi nilai - nilai kemandirian akan terasah dengan sendirinya.
Dan itupun harus di antara mereka ada tekad dan kemauan yang kuat untuk menjadi pesepakbola yang bisa di andalkan.

02/06/2024

Berhasil menundukkan SSB HM Suryo 7 - 0 tanpa balas, Tim Sahabat Muda akhirnya berhasil mempertahankan posisi Puncak di Klasemen sementara Purwakarta Premier League kategori U13.
Minggu 02/06 2024 di Stadion Taringgul Purwakarta.
Di hari yang sama dan tanggal yang sama p**a
Namun di lapangan yang berbeda tepatnya lapang sepakbola Cibungur
Di Fossbolindo Junior League, Sahabat Muda usia 13 berhasil juga untuk tetap berada di urutan satu daftar Susunan klasemen sementara Fossbolindo Junior League.
Setelah sukses menggasak Pupuk Kujang FA dengan Score telak 6 - 0.
"Perkembangan anak anak sangat baik, semakin kompak, hasil dari pertandingan hari ini sangat menggembirakan, dan tentunya kami semakin optimis untuk meraih hasil yang maksimal di dua turnamen tersebut. Kata Daseng.
Sementara itu, Muhamad Zakky Maulana pemain Sahabat Muda, mengucapkan banyak terimakasih kepada pelatih yang sudah memberikan kesempatan untuk bermain hari ini melawan Pupuk Kujang FA. Ia bangga mampu menang meraih tiga point' untuk menjadikan tren positif pertandingan kedepannya.
Bahkan Zakky merasa sangat puas karena Ia di nobatkan sebagai Man Of The Match.
"Alhamdulilah pertandingan hari ini mampu meraih point penuh tiga angka, dan hal ini tentunya sangat berarti bagi saya dan juga tim,
agar kedepannya kami semakin mantap untuk menjadi yang terbaik di Kota Purwakarta," imbuhnya.

Semoga

01/06/2024

Berbeda halnya dengan nasib Sahabat Muda Usia 17. Saat bertemu dengan Lodaya di pertandingan keduanya, mereka tetap masih tidak berdaya untuk memperbaiki posisi.
Kalah 0 - 4 oleh Lodaya FC membuat para punggawa barudak kasep ini menjadi semakin sulit untuk merebut kasta tertinggi di Purwakarta Premier League.
Anak anak mantan juara Suratin ini harus rela menjadi bulan bulanan anak anak Lodaya FC.
Kurangnya chemistry di antara mereka seolah menjadi faktor penyebab terjadinya kekalahan.
Namun demikian Daseng selaku orang nomor satu di kepelatihan Sahabat Muda tetap memberi support, dan memberikan pembelaan karena kurangnya para pemain yang datang.
"Sebuah kebanggaan tentunya memenangi sebuah pertandingan, namun terkadang harapan yang di inginkan tak selamanya bisa terwujud, alhasil kekalahan menjadi hasil yang di terima.
Dan menerima sebuah kekalahan bukan perkara yang mudah. Apalagi anak anak sudah berjuang keras, dan mencoba memberikan yang terbaik.
Gagal untuk menjadi yang terbaik dalam sebuah kompetisi bukan akhir dari segalanya.
Karena di balik kekalahan tersebut pastinya ada sebuah pelajaran yang harus bisa di petik.
Tetap semangat boy, ketika kekalahan menghampiri kita, jangan biarkan ia menghentikan kita.
Percayalah selalu ada solusi di setiap rintangan.

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 01/06/2024

Partai U15 Tahun yang mempertemukan Sahabat Muda Versus Mutiara TN di Purwakarta Premier League berlangsung sangat seru. Sabtu 01/05 di Stadion Wanasari Wanayasa.
Bagai mana tidak di menit menit awal Mutiara TN tampil menekan.
Hingga anak anak Sahabat Muda kewalahan.
Dan Mutiara berhasil menjebol gawang yang di jaga Mahendra di menit ke dua babak pertama, memanfaatkan kesalahan lini belakang Bayu.
Kalah 1 - 0 dan tampil di tekan tidak menyurutkan anak anak Sahabat Muda begitu saja. Mereka tetap bermain seenjoy mungkin, hingga Mereka mulai menemukan irama permainan di sepuluh menit babak pertama.
Alhasil Cole Sang predator berhasil menjebol gawang Mutiara di menit 11 memanfaatkan bola lambung tendangan dari kiper Mahendra.
Kedudukan menjadi imbang 1 - 1.
Kepanikan mulai terlihat dari anak anak Mutiara. Mereka sering melakukan kesalahan demi kesalahan Hingga di menit yang ke 29 kembali Cole melesakan tendangan kerasnya hingga kiper dari mutiara TN tak mampu menepisnya. Kedudukan berubah menjadi 2 - 1 untuk keunggulan Sahabat Muda Hinga jelang turun minum.
Memasuki babak kedua mutiara tampil agresif dan mencoba tetap menyerang, namun serangan mereka selalu kandas oleh barisan lini belakang yang di jaga Bayu dan juga Apuy.
Alhasil memasuki menit ke 25 babak kedua Abdi berhasil melewati bek mutiara dan memberikan assist peuleum kepada Cole hingga merubah kedudukan menjadi 3 - 1.
Dalam laga itu banyak sekali terjadi insiden insiden yang menurut Coach Daseng sering merugikan Tim nya.
Alhasil wasit yang memimpin jalannya pertandingan memberikan kartu kuning kepada Coach Daseng. Karena di nilai melakukan protes yang berlebih.
Tercatat hampir 5 kartu kuning yang di berikan wasit kepada Tim Sahabat Muda.
Atas keberhasilan ini Sahabat Muda U15 berhak mengantongi point' 3.
"Sebagai Orang tua saya bangga dan saya menyatakan rasa hormat saya terhadap para pemain dan tim official Sahabat Muda yang telah bahu membahu dan punya semangat juang yang tinggi.
Dan juga kepada seluruh pemain Sahabat Muda U15 lanjutkan..!!
Kedepan masih banyak harapan untuk menjadi Juara dan latihan harus lebih baik lagi."
Ujar Erna alias Emeh di sela sela kep**angannya menuju Cigedogan.

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 30/05/2024

Dalam waktu dekat, tepatnya Hari Minggu 02 Juni 2024, dua turnamen besar yakni Purwakarta Premier League dan Fossbolindo Junior League yang di ikuti oleh
Sahabat Muda U13, mempunyai jadwal tanding yang sama. Hanya berbeda jam.
Hal itu tentu menjadi catatan dan persiapan yang benar benar harus mereka hadapi.
Di hari itu mereka anak anak SM usia 13 harus siap mental dan terutama fisik.
Perjalanan tempuh dari lapangan PPL tempat bertanding dan lapangan Cibungur tempat Possbolindo di gelar, seolah menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi pasukan SM U13.
"Untuk itu saya berharap, para pemain U13 harus memiliki motivasi dalam diri masing masing, agar semuanya bisa menjalankan profesionalisme, dan bisa mengikuti apa yang telah kita ikuti. Demikian ujar Salah satu Orang tua murid sebut saja Risma.
Risma meyakini jika anak anak SM usia 13 dalam hal mental sudah tidak di ragukan lagi.
Namun ia mengkhawatirkan akan adanya sebuah kelelahan di antara mereka.
"Mudah mudahan anak anak bisa melaluinya dengan sebuah keberhasilan yang gemilang, katanya.
"Pesan saya untuk kalian, janganlah kalian takut dengan situasi apapun, karena rasa takut terutama takut yang berlebihan, akan membawa mental kalian dalam kondisi gelisah,
dan akan kesulitan untuk menemukan ritem dan mekanisme permainan sepak bola kalian yang sebenarnya.
Kitu cenah ceuk Bu ijem bari bubuayaan.

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 29/05/2024

Pelatih Kepala Asep Muhamad Sanusi atau biasa kita memanggilnya Coach Daseng, mengaku telah melakukan evaluasi setelah kekalahan perdana di kategori U17 pada gelaran Purwakarta Premier League.
Kesalahan yang di lakukan saat menghadapi cendrawasih menurutnya tak harus terjadi lagi, saat nanti menghadapi Lodaya FC.
Untuk itu, ia meminta kepada para pemain Sahabat Muda U17, untuk tetap fokus mulai dari awal hingga akhir pertandingan.
"Secara keseluruhan penampilan kami tidak terlalu buruk pada laga sebelumnya.
Konsentrasi dan tidak fokuslah yang harus benar benar di benahi anak anak SM U17.
Di tempat terpisah Kang Zoel menyebut penyelesaian akhir harus menjadi perhatian barisan depan. Meski dari permainan sudah sangat bagus, namun jika penyelesaian bermasalah akan berdampak buruk pada hasil akhir pertandingan.
"Kami tentu akan banyak belajar dari kekalahan atas Cendrawasih. Bahkan Daseng sendiri juga sudah melakukan evaluasi, mudah mudahan kami bisa mengamankan tiga point' saat menghadapi Lodaya Fc",
Pungkas Zullian Barus.

Photos from SSB Sahabat Muda Purwakarta JABAR's post 29/05/2024

Gelandang bertahan andalan Sahabat Muda 2010 Fhadil, membuat pernyataan khusus perihal keinginannya untuk segera merumput di Purwakarta Premier League.
Anak dari Kang Iyas Acim ini mengaku kalau ia sepenuhnya sudah siap dan tak sabar untuk segera merasakan atmosfir dari turnamen PPL ini.
Perihal Sahabat Muda usia 2010 yang langka ikut turnamen selama ini, menjadikan Fadil semangat dan antusias untuk segera melakukan fight.
"Saya rasa, saya sudah siap untuk membuktikan diri bahwa saya layak tampil di turnamen bergengsi ini, dan semoga saya bisa memberikan efek positif untuk Tim Sahabat Muda 2010. Dan mudah mudahan Coach Daseng bisa mempercayai saya. Kata Fadil.
Dalam perbicangan melalui jejaring sosial media wast up, pemain yang sering palahak polohok ini mengatakan ia ingin menikmati pertandingan demi pertandingan secara enjoy.
Fadil Saputra yang merupakan salah satu produk SSB Sahabat Muda, kemungkinan besar akan di orbitkan Coach Daseng di PPL.
Ia mendapatkan kepercayaan dari Daseng untuk bermain di squad utama Sahabat Muda 2010. Bersama Fahri ia tercatat sudah mengemas tiga penampilan apik di ajang GSI.
Bersama Mahendra dan juga Cole, Fadil telah membuktikan dirinya untuk berusaha selayak mungkin tampil di Liga binaan ASKAB ini.

27/05/2024

Misi Sahabat Muda untuk memperbaiki klasemen di Fossbolindo Junior League akhirnya tercapai.
Setelah di dua laga terakhir mengalahkan Akademi Persib Bandung dan Tegal cikur.
Sahabat Muda U13 saat ini memuncaki klasemen, mengantongi 16 point hasil dari 4 pertandingan.
Bangga atas kinerja anak asuhnya Daseng Sanusi yang selama ini menjadi arsitek untuk anak anak SM berkomentar,
"Saya bangga kepada para pemain, mereka step by step mulai menunjukan performanya.
Catatan belum terkalahkan dalam empat laga
juga menjadi motivasi bagi para pemain. Ucapnya.
Jika tren tak pernah kalah itu berlanjut, atau paling tidak meminimalisir kalah dan imbang,
bisa jadi Sahabat Muda U13 akan menjuarai Fossbolindo Junior League ini." Katanya lagi.

Semoga semua menjadi kenyataan.
🤲🤲

Want your business to be the top-listed Gym/sports Facility in Purwakarta?
Click here to claim your Sponsored Listing.

Videos (show all)

Langkah mulus Sahabat Muda u13 di Purwakarta Premier League, menjadi sebuah pembuktian dalam upaya untuk menjadi yang te...
Berlaga di lapangan Yon Armed Sadang Purwakarta, Tim SSB Sahabat Muda Sukses di dua laga, di Fossbolindo Junior League S...
Semoga di perjalanan Ramadhan yang telah kita lewati ini, menjadikan kita golongan yang menang dalam mengalahkan hawa na...
Keluarga adalah tempat di mana kita menemukan dukungan dan kebersamaan yang tak ternilai.Saat menghadapi tantangan dan k...
Siapa sangka, bocah laki laki bertubuh gempal dan baru menginjak usia 10 Tahun ini, tumbuh menjadi seorang pemain sepak ...
Untuk membangun fondasi sepak bola anak anak di Purwakarta itu, merupakan pekerjaan rumah yang harus di selesaikan secar...
Sahabat Muda 2011
Manfaat dari segi sikap dan kebiasaan sosial dari pembinaan sepak bola, yaitu bahwa permainan sepak bola bisa mengajarka...
Agar pengelolaan SSB dapat berjalan dengan baik, di butuhkan rencana strategis sebagai suatu upaya, untuk mengendalikan ...
Tersenyum adalah cara sederhana, bagi seseorang untuk menghibur yang lain.Senyuman juga bisa memberi dampak besar bagi o...
Hujan deras yang setiap hari mengguyurKota Purwakarta dan sekitarnya, sudah barang tentu hal ini, sangat berpengaruh unt...

Category

Website

Address

Purwakarta

Other Sports Teams in Purwakarta (show all)
CIBER FC CIBER FC
KP. Cibentar RT 21/RW 06 Desa Cianting Kec. Sukatani Kab. Purwakarta
Purwakarta, 41167

CIBENTAR FOOTBALL CLUB

GAJAH PUTRA GAJAH PUTRA
Ds. Ciracas Kiarapedes
Purwakarta

☆CIRACAS FOOTBALL CLUB☆

PSG FC Official PSG FC Official
Kp. Gunung Buleud Ds. Ciririp Kec. Sukasari Kab. Purwakarta
Purwakarta

ONE PRIDE ONE SPIRIT!

Team kicik official Team kicik official
Ir. Haji Djuanda
Purwakarta, 41152

Team sepak bola ... sambil nangkarak ,nangkuban ,jungkir balik juga bisa.

Arseda FC Arseda FC
DATAR RANDU
Purwakarta, 41166

TIM INI MENERIMA PERTANDINGAN HOME AWAY SILAHKAN HUBUNGI NOMOR DI BAWAH INI JANGAN LUPA SUKAI HALAMA

Garjun Fc Garjun Fc
JUNTIKERAK RT. 15 RW. 008 DESA PANYINDANGAN
Purwakarta, 41167

Sepak Bola adalah budaya...

Shift A Football club Pwk Shift A Football club Pwk
Wintex
Purwakarta, 41152

jttpurwakarta jttpurwakarta
Jalan KK. Singawinata No. 100
Purwakarta, 41111

Klub Taekwondo

Fikri Official Fikri Official
Kp. Ciseureuh RT 04/02 Kec. Bungursari Kab. Purwakarta
Purwakarta, 41182

The Veront FC The Veront FC
Ciganea Atas
Purwakarta

silaturahmi dalam olahraga

Family FC Sukatani Purwakarta Family FC Sukatani Purwakarta
Cianting Utara
Purwakarta

PERAK FC PERAK FC
Purwakarta

PERAK FC PLERED