Mustook

Mustook

Harus Pilih Yang Terbaik

23/01/2022

Tips mencegah apel yang sudah dipotong tidak cepat berubah coklat.

Caranya simple banget, cukup olesi saja permukaan daging apel yg sudah dipotong dengan air jeruk nipis maka warnanya terlihat segar lebih lama. 🙂

Source: IDN Times

23/01/2022

Ini adalah cara yang benar memegang pisau saat memotong. Hayo jujur, siapa yang masih pakai cara digambar paling atas?

cara efektif saat memegang pisau adalah dengan cara memegang seperti gerakan mencubit. Selain mudah dilakukan, hasil irisan pun biasanya akan lebih rapi dan merata.

Source: IDN Times

23/01/2022

Tips agar warna sayur tetap cerah setelah direbus.

Untuk menjaga agar warna sayuran tetap cerah, cukup masukkan sayuran yang sudah direbus ke dalam air es selama beberapa menit. Pisahkan dari airnya lalu tiriskan hingga siap disantap.

Meski sudah direbus, warna sayuran tersebut akan berwarna lebih cerah sehingga bisa menambah nafsu makan kamu.

Source: IDN Times

22/01/2022

Ini adalah Tips sederhana yang mungkin akan berguna sekali suatu hari nanti.

Cara agar talenan tidak licin saat dipakai.

Jika talenan yang digunakan bagian bawahnya licin dan mudah bergeser tentu saja akan berbahaya jika kurang hati-hati. Itu sebabnya kita butuh alat bantu agar tidak licin, Solusinya kamu bisa mencelupkan tissue ke dalam air lalu peras dan letak di bawah talenan.

Source: Theasianparent.com

22/01/2022

Pilih yang mana? Mengupas jahe menggunakan pisau atau menggunakan sendok?

Ternyata mengupas jahe menggunakan sendok lebih mudah menggunakan pisau. Caranya cukup dengan mengikis permukaan jahe menggunakan pinggiran sendok, kulit jahe sudah terpisah dengan isinya.

Sendok bisa menjadi alat sempurna untuk trik dapur seperti mengupas jahe, mengingat sendok bisa masuk ke celahnya hingga sempurna dan tidak tajam jika terkena kulit.

Lalu apakah jahe wajib dikupas dahulu sebelum dimasak? jawabannya, Tidak menjadi masalah kalau pun tidak di kupas, asalkan dicuci dengan air mengalir sampai tanah nya hilang, selanjutnya jahe/kunyit bisa langsung digeprek dan dimasak.

Source: Theasianparent.com & umma.id

22/01/2022

Punya banyak stok telur dirumah?

Sudah berapa lama ditaruh disana? apakah kamu yakin telur yang akan kamu masak nantinya masih segar saat akan dimasak?

Ternyata cara memeriksa kesegaran telur dirumah sangatlah sederhana dan bisa dilakukan sendiri.

Caranya, kamu cukup sediakan air dalam wadah. Bisa dengan gelas atau wadah lain yang lebih besar, untuk cara mengetahuinya kamu hanya perlu menaruh telur dalam wadah berisi air tersebut.

Telur yang masih segar akan tenggelam kedasarnya, sedangkan kondisi telur yang sudah berubah akan mengambang ke atas seperti berenang. Jika kamu menggunakan wadah yang lebih besar kamu bisa memasukan telur lebih banyak dan bisa memilih telur yang kondisi baik dengan mudah.

Source: theasianparent.com

Telephone

Website

Opening Hours

Monday 07:00 - 17:00
Tuesday 07:00 - 17:00
Wednesday 07:00 - 17:00
Thursday 07:00 - 17:00
Friday 07:00 - 17:00
Saturday 07:00 - 17:00
Sunday 07:00 - 17:00