Aneka Resep

Aneka Resep

Contact information, map and directions, contact form, opening hours, services, ratings, photos, videos and announcements from Aneka Resep, Kitchen/Cooking, .

Photos from Aneka Resep's post 13/06/2024

Penikmat bakso, merapaaattt!

12/03/2024

Yuk Bun, kita bikin Keripik Bawang

Bahan:
- 500gr terigu serbaguna
- 25gr tapioka
- 1btr telur
- 50gr margarin
- 5btg seledri, cincang halus
- 3lembar daun jeruk (cincang halus)
- 4siung bawang putih, haluskan
- 1sdt lada bubuk
- 1sdt garam halus
- 150ml air
- minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
- Siapkan wadah besar, campur terigu dan tapioka, garam, lada bubuk, aduk rata,
- Tambahkan daun seledri dan daun jeruk, bawang putih, telur dan margarin, aduk rata semua bahan.
- Sedikit demi sedikit tambahkan air, sampai adonan bisa diulen dan uleni sampai kalis, lalu tutup adonan & diamkan dan Β±15-30menit.
- Bagi adonan menjadi beberapa bagian, lalu gilas sampai tipis Β±1-2cm. Lalu potong memanjang adonan.
- Panaskan minyak, lalu goreng stik dengan minyak. api sedang saja yaa, angkat saat stik ketika sudah bewarna kuning kecoklatan, tiriskan.
- Sajikan

15/02/2024

RESEP CILOK MERCON PEDAS

Bahan-Bahan :
πŸ‘‰ 100 gr tepung terigu
πŸ‘‰ 150 gr tepung kanji
πŸ‘‰ 3 siung bawang putih (haluskan)
πŸ‘‰ garam dan kaldu bubuk
πŸ‘‰ 200 ml air mendidih
(Tips : air harus benar benar mendidih ya jangan anget)

Bahan Bumbu :
πŸ‘‰ 6 siung bawang merah
πŸ‘‰ 6 siung bawang putih
πŸ‘‰ 10 cabe rawit merah
πŸ‘‰ 2 cabe keriting
πŸ‘‰ kecap manis
πŸ‘‰ bumbu penyedap seperti gula, garam, lada, kaldu bubuk sesuai selera
πŸ‘‰ 200 ml air putih

Cara pembuatan :
πŸ‘‰ campurkan tepung terigu, kanji, bawang putih yang sudah halus, garam, lada kedalam wadah aduk sebentar
πŸ‘‰ tambahkan air mendidih masukkan sedikit demi sedikit
πŸ‘‰ jika sudah tercampur rata uleni menggunakan tangan sampai kalis dan tidak lengket
πŸ‘‰ kalau sudah tidak lengket bentuk bulatΒ² sampai habis
πŸ‘‰ siapkan air setengah mendidih lalu masukin cilok, jgn lupa diberi sedikit minyak supaya cilok tidak lengket di wajan
πŸ‘‰ rebus cilok selama 20 menit
πŸ‘‰ jika sudah 20 menit angkat cilok
πŸ‘‰ siapkan bumbuΒ² nya blender/ulek sampai halus
πŸ‘‰ panaskan sedikit minyak tumis bumbu sampai harum
πŸ‘‰ masukan air tunggu sebntar lalu masukin ciloknya
πŸ‘‰ tambahkan kecap, gula, garam, lada, dan kaldu bubuk sesuai selera
πŸ‘‰ aduk terus sampai air nya menyusut
πŸ‘‰ jika sudah matang sajikan cilok di mangkuk

(Bunda sudah Follow kita belum? Kalau Belum Jangan Lupa Follow βœ… banyak Resep menarik Lainya loh)

15/01/2024

Siomay Ayam Kuah Home Made

Berhubung punya 250gr ayam giling dan bingung diapain, akhirnya bikin yang kuah-kuah.

Resep isian siomay.

- 250gr ayam giling / cincang
- 10 biji tahu putih (3 untuk dihaluskan, 7 untuk diisi)
- Pala bubuk
- Merica
- Bubuk bawang putih
- Goreng bawang merah (haluskan)
- 1 butir telur
- 3 sdm tepung tapioka

Semua bahan dihaluskan jadi satu. Lalu, isi ke dalam pangsit dan tahu yang sudah dibelah segitiga. Kulit pangsit wajib yang khusus rebus.

Setelah selesai mengisi, siapkan air mendidih, beri sedikit minyak. Rebus siomay sampai pangsitnya matang. Angkat. Kalo aku cuma 5 menitan.

kuah siomay/bakso

- 4 siung bawang putih
- Daun bawang.

Haluskan, tumis sampai wangi. Masukan ke air yang sudah mendidih. Beri penyedap rasa sesuai selera.

chili oil

- Cabe rawit kering digiling, masukan ke wadah bersama bubuk cabe.
- bawang putih cingcang

Bawang putih cincang ditumis sampai benar-benar wangi dan kecokelatan. Selagi panas, masukan ke dalam mangkuk berisi cabe tadi bersama minyaknya. Beri penyedap rasa (garam, gula, masako). Icip terus sampai rasanya pas.

Note;

Sebelum disajikan, siomay dan tahu tadi, harap direbus kembali dengan kuah baksonya agar isiannya benar-benar matang.

14/11/2023

BAKSO TAHU

Bahan2 :
Tahu putih kotak 2 biji
1 butir telur
2 sdm tepung tapioka/ kanji
2 sdm tepung terigu/ gandum
Daun bawang 2 tangkai
wortel 1 biji
sawi hijau 1 ikat

Bumbu :
5 butir baput
6 butir bamer
merica bubuk 1/ 2 teh
kaldu bubu 1/2 sacet
garam 1/2 teh

Carbut :
baput , bamer terlebih dahulu di goreng , lalu wortel di iris kemudian di blender bersama baput , bamer yg sudah di goreng tadi , setelah d blender halus keluar kan trus campur dengan tahu putih , telur ,tepung tapioka ,tepung terigu , dan bahan2 yg lainya . uleni ...
masak air sampe mendidih , klo udah mendidih kecilkan apinya , kemudia adonan siap utk di bentuk / di cototi kemudian di masak , tunggu smpe baksonya mengapung , klo udh mengapung brrti bakso udah matang , tunggu smpe 5 atau 10 menit biar baksonya benar2 matang , kemudian matikan api angkat baksonya lalu tiriskan ..
lalu sajikan brsama kuah bakso ...
Selamat mencoba

Videos (show all)

Liatnya aja udah ngiler...
Yukk bisa di coba #SambalDaunJeruk

Telephone