Kampung Kuliner

Kampung Kuliner

masak masakan, resep masakan, resep kue kering, masak, resep kue, kue, resep, masakan, resep nasi g

Photos from Kampung Kuliner's post 24/12/2023

RESEP NASI GORENG MAWUT PEDAS
-----------------------------------------
Bumbu halus:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri
- Lada
- Cabai rawit merah
- Cabai keriting

Bahan:
- Nasi
- Mi yang sudah direbus
- Sayuran atau topping sesuai selera
- Kecap manis
- Garam dan gula

Cara membuat:
- Tumis bumbu halus sampai keluar aromanya.
- Masukkan sayuran pelengkap atau topping sesuai selera.
- Masukkan nasi dan mi, aduk sampai rata.
- Tambah kecap, garam, dan gula, lalu koreksi rasa.
- Nasi goreng mawut siap disantap.

Photos from Kampung Kuliner's post 23/12/2023

RESEP NASI GORENG KAMBING BUMBU REMPAH
--------------------------------------------------------
Bahan:
- 500 gr nasi putih
- 250 gr daging kambing, potong-potong
- 1 batang daun bawang, potong-potong
- 4 lembar daun salam
- 1 lembar daun pandan
- 80 ml air
- Kecap secukupnya
- Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 buah cabai merah besar
- 4 cm kunyit
- 4 cm jahe
- 4 buah cengkeh
- 1 buah serai

Cara membuat:
- Tumis bumbu halus, daun salam, dan pandan sampai harum.
- Masukkan daging kambing, daun bawang, kecap, air, gula, dan garam. Aduk rata.
- Biarkan mendidih, koreksi rasa.
- Tutup, biarkan sampai daging kambing matang dan empuk sambil sesekali diaduk.
- Setelah daging matang dan kuah menyusut, masukkan nasi.
- Aduk rata sampai nasi agak kering, matikan kompor.

Photos from Kampung Kuliner's post 22/12/2023

RESEP NASI GORENG SAYUR DAGING PEDAS
--------------------------------------------------
Bahan:
- 6 centong nasi
- Sawi hijau sesuai selera
- 1 genggam kubis
- 8 cabai keriting merah
- 6 cabai rawit merah
- 3 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang
- Seledri
- Daging
- Minyak ikan
- Kecap
- Kaldu jamur
- Minyak goreng

Cara membuat:
- Haluskan cabai keriting, cabai rawit, bawang merah, dan bawang putih.
- Kemudian goreng dengan minyak panas sampai wangi.
- Masukkan potongan daging yang sudah digoreng sebelumnya.
- Masukkan nasi, disusul dengan kecap dan minyak ikan.
- Masukkan sawi dan kubis iris.
- Masukkan daun bawang dan kaldu jamur.
- Masukkan seledri dan koreksi rasa.
- Siap disantap selagi hangat.

Photos from Kampung Kuliner's post 21/12/2023

RESEP NASI GORENG IKAN JAMBAL CABAI HIJAU
------------------------------------------------------
Bahan:
- 2 porsi nasi
- 50 gr ikan asin jambal, cuci bersih dan potong dadu
- 2 butir telur
- 1 buah wortel, potong dadu
- 4 buah cabai merah keriting, iris serong
- 2 sdm saus tiram
- Garam

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 buah cabai hijau besar

Cara membuat:
- Goreng ikan asin setengah matang, sisihkan.
- Goreng telur dengan sedikit minyak, buat orak-arik.
- Masukkan bumbu halus, tumis sampai benar-benar matang dan harum.
- Tambahkan wortel, nasi putih, ikan asin goreng, cabai merah, garam, dan saus tiram, aduk rata.
- Masak hingga matang dan wangi di api besar dan aduk cepat untuk mendapatkan wangi sangit khas nasi goreng, nasi goreng cabai hijau siap disajikan.

Photos from Kampung Kuliner's post 20/12/2023

RESEP NASI GORENG TERASI PEDAS
----------------------------------------
Bahan bumbu iris:
- 5 bawang merah
- Bawang daun secukupnya

Bahan bumbu ulek:
- 1 terasi
- 5 bawang putih
- 8 cabai rawit hijau
- 5 cabai rawit merah
- 2 kencur

Bahan dan bumbu lainnya:
- 1 piring nasi
- 2 telur
- 1 sdt penyedap rasa
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt kecap asin
- 2 sdm minyak goreng atau margarin

Bahan garnish:
- Timun
- Kemangi

Cara membuat:
- Panaskan minyak atau margarin, masukkan semua bumbu ulek, masak hingga harum.
- Masukkan bawang merah iris, aduk-aduk hingga bawang layu, lalu masukkan telur, aduk seperti telur orak-arik sampai matang.
- Setelah itu masukkan nasi, aduk sampai tidak ada nasi yang menggumpal.
- Masukkan penyedap rasa, gula, dan kecap asin, aduk rata dan yang terakhir masukkan bawang daun, aduk sebentar lalu matikan api.
- Masakan siap disajikan.

Photos from Kampung Kuliner's post 19/12/2023

RESEP NASI GORENG KAMPUNG PEDAS
---------------------------------------------
Bahan:
- 1 porsi nasi putih dingin
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 2 buah cabai rawit
- 1 butir telur
- Garam, gula, lada bubuk, dan kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:
- Iris bawang merah, bawang putih, dan cabai, lalu tumis di minyak.
- Tambahkan telur, orak-arik.
- Masukkan nasi, tambah bumbu, dan koreksi rasa.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng dan kerupuk.

Photos from Kampung Kuliner's post 18/12/2023

RESEP NASI GORENG TERI SAMBAL HIJAU KECOMBRANG
---------------------------------------------------------------
Bahan:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Serai
- Daun jeruk
- Bunga kecombrang
- Wortel
- Telur
- Teri medan
- Sambal hijau
- Nasi

Cara membuat:
- Iris halus semua bahan kecuali telur dan teri medan.
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi, masukkan telur, lalu orak-arik, dilanjutkan sambal hijaunya, tumis hingga setengah tanak, masukkan wortel.
- Masukkan serai yang sudah diiris halus, kecombrang, daun jeruk, dan nasi. Aduk hingga merata.
- Setelah rata, masukkan teri medan yang sudah digoreng hingga kecokelatan.
- Bumbui dengan garam, lada, dan kaldu jamur, apabila kurang asin tambahkan kecap asin.
- Sajikan selagi hangat.

Photos from Kampung Kuliner's post 17/12/2023

NASI GORENG BAWANG BUMBU PEDAS SEDERHANA
-----------------------------------------------------------
Bahan:
- 1 siung bawang putih, cincang
- 2 buah cabai rawit, cincang
- Garam dan gula secukupnya
- 1 piring nasi putih
- 4 siung bawang merah, cincang
- 1 batang daun seledri, cincang
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 genggam kol, potong-potong dan goreng
- 1 sdm saus tiram

Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bawang merah. Masukkan cabai lalu tumis lagi sebentar.
- Masukkan telur dan goreng orak-arik hingga matang.
- Masukkan nasi dan kol goreng, aduk rata. Masukkan saus tiram dan daun seledri.

Aduk rata.
- Tambahkan gula dan garam secukupnya. Aduk rata.

Photos from Kampung Kuliner's post 16/12/2023

RESEP NASI GORENG HATI AMPELA
---------------------------------------
Bahan:
- 3 cabai merah
- 4 butir bawang merah
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 piring nasi
- 3 buah hati ampela
- 2 butir telur ayam
- 3 siang bawang putih
- 3 cabai rawit
- 1 sdt garam
- 2 buah kemiri
- 3 sdm kecap

Cara membuat:
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai merah, cabai rawit, dan kemiri. Tumis bumbu sampai harum.
- Masukkan telur, hati ampela, garam, dan kaldu bubuk.
- Masukkan nasi, tambahkan kecap secukupnya.

Photos from Kampung Kuliner's post 15/12/2023

RESEP NASI GORENG UDANG SOSIS PEDAS
-------------------------------------------------
Bahan:
- Kecap manis secukupnya
- 2 buah sosis
- 1 piring penuh nasi putih
- Kaldu ayam bubuk secukupnya
- 100 gr udang, tumis hingga matang dan kupas kulitnya
- 2 sdm mentega
- 1 batang daun bawang, cincang halus
- 1 butir telur ayam
- Garam secukupnya

Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 10 cabai rawit
- 5 butir bawang merah
- Lada bubuk secukupnya

Cara membuat:
- Tumis bumbu dengan mentega sampai harum. Masukkan telur, lalu masak orak-arik bersama bumbu.
- Tambahkan garam dan daun bawang. Masukkan nasi putih dan udang, lalu aduk rata. Tambahkan sosis.
- Masukkan kecap manis dan kaldu ayam bubuk, lalu aduk rata.
- Masak sebentar sampai nasi goreng matang sempurna.

Photos from Kampung Kuliner's post 14/12/2023

RESEP NASI GORENG PEDAS MANIS
----------------------------------------
Bahan:
- Nasi
- Sawi hijau
- Daun bawang
- Garam
- Gula
- Kecap manis
- Kecap asin
- Minyak goreng

Bumbu ulek kasar:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabai rawit

Pelengkap:
- Cabai hijau lalap
- Timun
- Tomat
- Kerupuk pesta

Cara membuat:
- Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu ulek sampai harum.
- Masukkan nasi, aduk, kemudian masukkan garam, gula, kecap manis, dan kecap asin.
- Aduk rata, lalu masukkan potongan sawi yang sudah dicuci bersih.
- Aduk kembali sampai matang, kemudian sajikan dengan bahan pelengkap.

Photos from Kampung Kuliner's post 13/12/2023

RESEP NASI GORENG SAUS SAMBAL
-----------------------------------------
Bahan:
- 4 porsi nasi putih
- 1 telur ayam
- 1 sosis sapi
- Suwiran ayam
- Kecap manis
- 4 sachet saus sambal
- Kaldu jamur
- Penyedap rasa ayam
- 1 sdm margarin

Bumbu halus:
- 3 bawang merah
- 4 bawang putih
- 2 cabai merah
- 3 rawit merah

Cara membuat:
- Tumis bumbu halus sampai harum.
- Masukkan telur, orak arik agak terpisah dengan bumbu ketika telur masih basah.
- Masukkan sosis dan suwiran ayam, lalu masukkan nasi putihnya.
- Beri kecap manis dan kaldu jamur.
- Beri sedikit penyedap dan saus sambal.
- Masak terus hingga rata
- Terakhir beri margarin, aduk rata.
- Sajikan dengan kerupuk dan timun.

Photos from Kampung Kuliner's post 12/12/2023

RESEP NASI GORENG LIDAH ASAP PEDAS
----------------------------------------------
Bahan:
- 1 piring nasi dingin
- Lidah asap 3 potong kecil iris tipis kecil
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 buah bawang merah iris tipis
- 1 siung bawang putih iris tipis
- 1 sdm mentega
- 1 btr telur ayam
- Garam, merica secukupnya
- Saus tiram

Cara membuat:
- Panaskan mentega lalu tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
- Lalu masukkan telur, aduk-aduk sampai tercampur rata.
- Kemudian masukkan nasi dan lidah asap, aduk-aduk sampai tercampur.
- Selanjutnya bumbui garam, merica dan saus tiram aduk rata.
- Tes rasa, masak hingga matang.
- Angkat dan sajikan.

Photos from Kampung Kuliner's post 11/12/2023

RESEP NASI GORENG PEDAS GILA
--------------------------------------
Bahan:
- 1 piring nasi putih
- Kecap manis
- Daun bawang, iris halus
- Garam secukupnya
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- 5 cabai merah
- 5 cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- Terasi
- 2 butir kemiri

Bahan pelengkap:
- Suwiran ayam goreng

Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng secukupnya.
- Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan dan tambahkan daun bawang, tumis hingga harum.
- Kemudian tambahkan kecap manis, garam dan tumis lagi.
- Masukkan nasi putih, aduk rata.
- Setelah matang, sajikan dengan pelengkap suwiran ayam goreng.

05/12/2023

Kompilasi Streetfood India Part 10

02/12/2023

Kompilasi Streetfood India Part 9

02/12/2023

S**a makan mi instan sama nasi?

01/12/2023

Kompilasi Streetfood India Part 8

01/12/2023

Nasi panas versus nasi dingin ...

30/11/2023

Kompilasi Streetfood India Part 7

30/11/2023

Kurma segara versus kurma kering

29/11/2023

Kompilasi Streetfood India Part 6

29/11/2023

Manfaat pisang berdasarkan tingkat kematangan

28/11/2023

Kompilasi Streetfood India Part 5

28/11/2023

Makanan yang tidak boleh dipanaskan

27/11/2023

Kompilasi Streetfood India Part 4

27/11/2023

Manfaat Pisang

26/11/2023

Kompilasi Streetfood India Part 3

26/11/2023

Kelebihan Buah Kurma

25/11/2023

Yuk dicoba ...

Photos from Kampung Kuliner's post 25/11/2023

RESEP NASI GORENG PEDAS GILA
=======================
semua orang
Bahan:
- 1 piring nasi putih
- Kecap manis
- Daun bawang, iris halus
- Garam secukupnya
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- 5 cabai merah
- 5 cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- Terasi
- 2 butir kemiri

Bahan pelengkap:
- Suwiran ayam goreng

Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng secukupnya.
- Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan dan tambahkan daun bawang, tumis hingga harum.
- Kemudian tambahkan kecap manis, garam dan tumis lagi.
- Masukkan nasi putih, aduk rata.
- Setelah matang, sajikan dengan pelengkap suwiran ayam goreng.

24/11/2023

Photos from Kampung Kuliner's post 24/11/2023

NASI GORENG SEAFOOD PEDAS
======================
Semua Orang
Bahan:
- 400 gr nasi
- 150 gr paprika merah dan hijau
- 4 buah cabai merah keriting
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 bawang bombai, cincang halus
- 150 gr fillet kakap, potong dadu
- 150 gr cumi-cumi, potong-potong
- 50 gr kepiting kaleng, tiriskan
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap ikan
- 1 batang dauan bawang, iris tipis

Cara membuat:
- Potong-potong paprika dan cabai merah, cincang kasar. Sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum dan layu.
- Masukkan daging ikan kakap, cumi-cumi, dan daging kepiting. Aduk rata.
- Tambahkan paprika merah-hijau, cabai, saus tiram, dan kecap ikan. Aduk kembali sampai rata.
- Masukkan nasi, kecap asin, dan daun bawang. Masak sambil diaduk sampai bumbu rata. Angkat.

Photos from Kampung Kuliner's post 23/11/2023

5 TRIK GORENG PISANG ALA PEDAGANG GORENGAN, HASILNYA KERITING DAN RENYAH TAHAN LAMA
-------------------------------------------------------------------------
Dilansir dari healthline.com, buah berwarna kuning ini mengandung vitamin C, vitamin B6, kalium, dan merupakan sumber mineral yang baik.

Kandungan ini yang menyebabkan pisang bisa menurunkan tekanan darah dan meningkatkan kesehatan jantung. Pisang tak cuma bisa dikonsumsi secara langsung, namun juga bisa diolah menjadi berbagai camilan yang enak. Salah satu camilan dari pisang yang selalu jadi favorit adalah pisang goreng.

Agar pisang goreng bisa kriuk dan renyah tahan lama, kamu harus menggunakan bahan-bahan tertentu dan juga memperhatikan teknik menggorengnya. Agar nggak ribet, kamu bisa meniru trik yang dibagikan salah satu pengguna TikTok . Lewat video unggahannya, ia membagikan trik menggoreng pisang agar renyah tahan lama.

Jika kamu mengikuti cara tersebut, dijamin pisang goreng buatanmu akan seenak pisang goreng yang dijual pedagang gorengan.

Bahan-bahan:
- Pisang
- 200 gr tepung beras
- 100 gr tepung terigu
- 1 butir telur
- 1 sdt garam
- 350 ml air
- 1/4 sdt kapur sirih
- Minyak goreng

1. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu, tepung beras, telur, dan garam. Aduk-aduk, tambahkan air secara perlahan. Pastikan tidak ada tepung yang menggumpal.
2. Larutkan kapur sirih, ambil airnya dan masukkan ke dalam adonan. Penambahan larutan kapur sirih ini membuat tekstur pisang goreng lebih renyah.
3. Kupas pisang dan potong-potong sesuai selera. Kamu bisa membaginya menjadi 3 bagian agar berbentuk seperti kipas.
4. Jika sudah, masukkan ke dalam adonan sambil agak diserok agar seluruh sisi pisang terselimuti oleh adonan secara maksimal.
5. Langsung masukkan pisang ke dalam minyak goreng yang sudah panas. Goreng dengan kondisi api sedang, masak pisang hingga berwarna kuning keemasan.
Gimana, sudah ngiler belum melihat olahan pisang goreng yang super renyah ini?

https://www.briliofood.net/foodpedia/5-trik-goreng-pisang-ala-pedagang-gorengan-hasilnya-keriting-dan-renyah-tahan-lama-231122u.html

Photos from Kampung Kuliner's post 23/11/2023

RESEP NASI GORENG SALMON PEDAS
===========================
Semua Orang
Bahan:
- 2 piring nasi dingin
- 200 gram salmon fillet (panggang dengan mentega)
- 2 butir telur
- 1 sendok mentega
- 6 buah cabai rawit merah
- Segenggam kol iris tipis
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- 3 siung bawang merah, iris tipis
- Garam, lada secukupnya
- Bumbu instant nasi goreng pedas

Cara membuat:
- Panaskan 1 sendok mentega.
- Kemudian tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
- Lalu masukkan cabai aduk rata dan sisihkan bumbu. Masukkan telur, orek-orek hingga matang.
- Campur dengan bumbu yang disisihkan tadi dan tambahkan segenggam kol, tumis hingga agak layu.
- Selanjutnya masukkan nasi, bumbui dengan garam, lada dan bumbu nasi goreng instant.
- Masukkan ikan salmon panggang yang sudah diiris tipis-tipis.
- Aduk hingga rata dan tes rasa.
- Nasi goreng siap disajikan.

Photos from Kampung Kuliner's post 22/11/2023

RESEP NASI GORENG TERASI EKSTRA PEDAS
============================
semua orang
Bahan:
- 1 piring nasi
- Sawi hijau secukupnya, potong kecil-kecil
- Cabai rawit potong kecil-kecil
- 1 butir telur ayam
- Kecap manis
- Saus pedas
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa
- 1 sdt Merica bubuk

Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 15 buah cabai rawit
- 1/2 Sachet terasi

Cara membuat:
- Ulek bawang merah, bawang putih, cabai rawit dan terasi terasi
- Panaskan minyak untuk menggoreng telur ceplok, masukkan telur taburkan sedikit garam, goreng hingga matang lalu angkat.
- Kurangi minyak sisa goreng telur tadi, lalu tumis bumbu halus sampai harum.
- Masukkan nasi dan potongan cabai, tambahkan merica bubuk, garam, penyedap rasa, kecap, dan saus pedas.
- Terakhir, masukkan sawi.
- Tes rasa, angkat, nasi goreng ekstra pedas siap dihidangkan.

Photos from Kampung Kuliner's post 21/11/2023

RESEP NASI GORENG AYAM SUWIR PEDAS
============================
Semua orang
Bahan:
- 1 piring nasi
- 1 butir telur
- Ayam suwir secukupnya
- 1 buah daun bawang
- Minyak secukupnya
- 1 sdt kaldu jamur
- Kecap secukupnya

Bumbu halus:
- 2 bawang putih
- 2 bawang merah
- 3 cabai merah
- 3 buah cabai rawit

Cara membuat:
- Panaskan minyak, bumbu halus, lalu setelah matang masukkan telur, orek hingga matang.
- Tambahkan ayam suwir aduk hingga rata.
- Lalu tambahkan daun bawang dan kecap secukupnya, aduk hingga matang dan rata.
- Masukkan nasi putih aduk hingga tercampur rata, bumbui garam dan kaldu jamur aduk hingga rata dan matang.
- Koreksi rasa.
- Nasi goreng ayam suwir pedas siap dihidangkan.

Photos from Kampung Kuliner's post 20/11/2023

RESEP NASI GORENG UDANG PEDAS
============================
Bahan :
- 1 piring munjung nasi
- 100 gram udang
- 1-2 batang daun bawang
- Minyak secukupnya
- 2 butir telur ayam
- 1 batang sosis iris
- 1 sdm saus tomat
- Kecap manis secukupnya
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk non MSG secukupnya
- 2 buah bakso
- 1 buah wortel (rebus, potong kotak kecil)
- Seledri iris halus

Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- Merica bubuk secukupnya
- 5 buah cabai rawit
- 3 cabai merah

Cara membuat:
- Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga harum. Sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan telur lalu buat orak-arik.
- Kemudian tambahkan udang, sosis dan bakso, masak hingga udang matang dan berubah warna.
- Masukkan nasi putih, wortel, dan daun bawang lalu aduk rata.
- Tambahkan kecap manis, saus tomat, garam, dan kaldu bubuk.
- Masak selama beberapa menit sambil diaduk merata.
- Nasi goreng siap disajikan dan taburi dengan seledri.

Telephone