PUK SP KAHUTINDO WILMAR GRUP GRESIK
media Sosial resmi Pengurus Unit Kerja Serikat Pekerja KAHUTINDO Wilmar Grup Gresik
Segenap Pengurus & Anggota PUK SP KAHUTINDO Wilmar Grup Gresik mengucapkan :
"Selamat Memperingati Hari Lahir Pancasila"
Pancasila sebagai dasar Negara adalah proses pencarian terhadap jatidiri bangsa yang dilakukan oleh para pendiri bangsa. Didalamnya terdapat sebuah spirit yang dapat dimaknai bahwa bangsa Indonesia yang terdiri dari beragam suku bangsa , beragam agama dan kepercayaan dapat di satukan oleh gagasan besar Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Salam SOLIDARITAS !!!
enap Pengurus & Anggota Serikat Pekerja KAHUTINDO WILMAR Grup Gresik mengucapkan,
Selamat Hari Lahir Pancasila 2022.
Semoga Kita Semua senantiasa dapat Mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam Kehidupan Berbangsa dan bertanah Air, juga tentunya dalam Aktivitas kegiatan pekerjaan di Perusahaan tempat kita mencari Nafkah ini.
Rasa Keadilan,kerukunan & persatuan di dalam Ruang lingkup perusahaan hendaknya dapat selalu kita jaga & bina meskipun berbeda Suku, Agama dan Bahasa.
Salam SOLIDARITAS
Segenap Pengurus dan Anggota Serikat Pekerja KAHUTINDO PUK WILMAR GRUP GRESIK Mengucapkan Selamat Memperingati Hari Kenaikan Isa Almasih, 26 Mei 2022 bagi umat Kristiani yang merayakan.
Semoga damai dan kesejahteraan selalu mengiringi langkah kita Semua, Dalam setiap aktifitas dan pekerjaan yang kita lakukan.
Salam SOLIDARITAS
PUK SP KAHUTINDO WILMAR Grup Gresik
Giat Hari kemarin ( Jum'at, 20 Mei 2022)
Ketua & perwakilan Pengurus PUK SP KAHUTINDO Wilmar Grup Gresik melakukan proses Advokasi / pendampingan terhadap Anggota SP KAHUTINDO PUK PT. wilmar Nabati Indonesia yang mengalami permasalahan ketenagakerjaan. Dalam proses pendampingan ini Perwakilan PUK bersama Perwakilan Perusahaan PT. Wilmar Nabati Indonesia - Gresik ( Up. Bagian Hubungan Industrial) duduk bersama guna melakukan komunikasi dan klarifikasi atas permasalahan ketenagakerjaan yang di Ajukan oleh HoD yang bersangkutan (kepada tim HR) dan menuliskan hasilnya dalam lembar BAPP (Berita Acara Pemeriksaan Personil)
Perlu kami jelaskan disini, kepada seluruh Anggota SP KAHUTINDO PUK WILMAR Grup Gresik, Bahwa pendampingan atau pun Advokasi terhadap permasalahan ketenagakerjaan yang menimpa Anggota adalah merupakan Hak dari setiap anggota yang telah bergabung. Oleh karena itu di harapkan seluruh Anggota dapat berperan aktif untuk menginformasikan kepada pengurus PUK apabila ada permasalahan ketenagakerjaan yang di hadapi atau jika ada Pemanggilan Anggota untuk di lakukan klarifikasi / BAPP
SALAM SOLIDARITAS
Segenap Pengurus & Anggota Serikat Pekerja KAHUTINDO WILMAR GRUP ANGGOTA (PUK WINA & SADP) Mengucapkan selamat Hari Kebangkitan Nasional
Bangkitlah Indonesia!!!
Kita adalah Bangsa yang besar di Masa Lalu
Penjajahan dan Politik adu Domba oleh penjajah membuat kebesaran dan kepercayaan kita menjadi Turun
Mari Lebih percaya diri, Bersatu untuk Indonesia Yang Lebih Baik!!!
Segenap Pengurus dan Anggota Serikat Pekerja KAHUTINDO PUK WILMAR GRUP GRESIK Mengucapkan Selamat Hari Waisak 2566 BE / 2022 bagi yang merayakan.
Trisuci Waisak merupakan momen perenungan diri dari segala perbuatan yang telah kita lakukan. Apakah baik ataukah buruk. Kita dapat mengambil hikmah dibalik semua kejadian yang tlah berlalu.
Semoga kita semua senantiasa diberi kebahagiaan dan kedamaian dalam menjalani kehidupan.
Salam SOLIDARITAS
Latepost 14 MEI 2022
Momen Aksi Solidaritas dalam Rangka May Day Fiesta 2022 bersama Seluruh PUK yang tergabung dalam DPC FSP KAHUTINDO GRESIK ,Gabungan Serikat Pekerja Jawatimur (GASPER JATIM), Sekertariat Bersama SP/SB Kabupaten Gresik ( SEKBER Gresik) dan Partai Buruh Exco Jawa Timur
Dalam momen ini menunjukkan Bahwa sebuah perjuangan Pekerja / Buruh tanpa adanya Persatuan akan membuat suara dan perjuangan Buruh mudah untuk dikalahkan
Oleh karena itu perlu kami sampaikan kepada seluruh anggota PUK SP KAHUTINDO WILMAR Grup Gresik, Mari kita jemput bola untuk terlibat aktif dalam upaya meningkatkan kesejahteraan kita bersama.
Mari Berpartisipasi, mari berjuang secara bersama-sama
Salam SOLIDARITAS !!!!
Setelah Rapat Bulanan di DPC FSP Kahutindo KAB. GRESIK, Sore harinya dilanjut Rapat Bulanan PUK & Halal Bihalal pengurus dan anggota SP KAHUTINDO PUK Wilmar Grup Gresik.
Terima kasih kami ucapkan atas kehadiran Pengurus dan berberapa Anggota yang masih peduli akan kelangsungan organisasi ini
Momen Rapat Bulanan yang rutin di gelar PUK SP KAHUTINDO WILMAR Grup Gresik ini menjadi sebuah hal penting, karena melalui Forum ini anggota dapat mengetahui dan mengerti perjalanan dan perjuangan organisasi selama sebulan kebelakang serta rencana kegiatan/aktivitas maupun perjuangan organisasi kedepan.
Dalam Forum rapat bulanan ini juga Anggota dapat berkeluh kesah atas permasalahan yang dihadapi serta menyampaikan usulan2 untuk kesejahteraan pekerja sendiri
Untuk itu melalui bendera serikat pekerja yang sudah ada ini, Mari kita perjuangkan secara bersama-sama kesejahteraan bagi kita di luar Hak Normatif yang telah kita dapatkan (Apa yang belum ada kita perjuangkan, Apa yang sudah ada kita pertahankan)
Giat Aktivitas Organisasi
Rabu, 11 Mei 2022
Halal Bihalal & Rapat Bulanan di DPC FSP KAHUTINDO Kabupaten Gresik
Dalam agenda Rapat Bulanan ini, banyak hal yang di bahas. Selain Informasi & perkembangan Organisasi baik di tingkat Kabupaten maupun Nasional,
Perwakilan PUK juga dapat menyampaikan permasalah yang terjadi pada sesi KONSOLIDASI organisasi baik permasalahan ketenagakerjaan maupun permasalahan perkembangan organisasi di internal masing-masing PUK. Untuk dapat dipecahkan dan di carikan solusi.
Dalam Rapat Bulanan ini juga di sepakati, Kita akan Turun Aksi Solidaritas bersama aliansi Serikat pekerja/serikat Buruh se Jawatimur dalam rangkaian Aksi MayDay 14 Mei 2022
Salam Solidaritas!!!
Pertemuan Adalah Kabar !!!
KOPDAR & Halal Bihalal
Terbuka untuk seluruh Pengurus & Anggota SP KAHUTINDO PUK WILMAR Grup Gresik
Dalam agenda ini selain ngopi santai & halal bihalal
Juga sebagai Forum Rapat Bulanan yang didalamnya ada laporan keuangan, laporan kegiatan dan juga sebagai wadah keluh kesah / permasalahan anggota.
Ayo hadir !!!
Salam Solidaritas
kami atas nama Pengurus & Anggota Serikat Pekerja KAHUTINDO WILMAR Grup Gresik
Mengucapkan Selamat Idul Fitri ( Bagi yang Merayakan), Mohon maaf Lahir Dan Batin
Dengan semangat idul fitri, Mari bersama kita perkokoh silaturahmi, perkuat sinergi, Tingkatkan Kinerja & raih prestasi dalam perusahaan
Berjuta kali turun Aksi, Bagiku satu langkah pasti
Unras bersama aliansi SEKBER SP/SB kabupaten Gresik (selasa, 26 April 2022)
Aksi dengan tajuk Pra-MayDay ini bergerak dengan tujuan ke Kantor Bupati Gresik
Terima kasih rekan2 pengurus dan anggota PUK SP KAHUTINDO Wilmar grup GRESIK yang telah berpartisipasi dalam kegiatan turun aksi ini