Warung Resep Nusantara

Warung Resep Nusantara

Contact information, map and directions, contact form, opening hours, services, ratings, photos, videos and announcements from Warung Resep Nusantara, Kitchen/Cooking, .

15/05/2024

SEMPOL AYAM
Bahan:
- 250 gr daging ayam tanpa tulang
- 100 gr tapioka
1 butir telur
- 1 batang daun bawang, iris halus
Bumbu:
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 3 sdm bawang merah goreng
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu bubuk
Bahan pencelup, campur hingga rata:
- 1 butir telur kocok lepas
- 1 sdm tepung beras
- 1/2 sdt garam
Cara:

1. Haluskan/cincang daging ayam. Campur semua bahan di dalam baskom, masukkan bumbu. Aduk rata sampai bisa dibentuk

2. Bentuk adonan dengan menempelkan pada tusuk sate, kalau tangan lengket bisa lumuri dengan sedikit minyak goreng/tepung tapioka. Bentuk adonan dan kepal hingga melekat sempurna

3. Didihkan air dalam panci, rebus sempol sampai matang (15-20 menit)

4. Goreng sempol ayam hingga agak kering, angkat. Celupkan ke adonan pencelup, goreng kembali hingga matang dan kecoklatan

5. Sajikan dengan saus sambal

Selamat mencoba šŸ¤—

30/12/2022

Ketan Srikaya Pandan / Kuih Seri Muka
Source rasamalaysia blog
By

Bahan :
Lapisan ketan:
- 300 gram ketan, rendam dalam air 2-3 jam (me: semalaman)
- 200 ml santan cair (100 ml santan kental dimix dengan 100 ml air)
- 2 lembar daun pandan
- 1 sdt garam

Lapisan srikaya
- 200 ml santan kental
- 2 butir telur ukuran besar ditambah dengan 2 butir kuning telur
- 170 gram gula pasir
- 100 ml juice pandan (10 lembar daun suji dan 8 lembar daun pandan, diblender dengan sedikit air, lalu ambil endapannya)
- 5 sdm tepung terigu
- 2 sdm tepung maizena

Cara membuat :
1. Kukus ketan setengah matang, angkat lalu tuang santan cair, aduk hingga santan meresap, tambahkan garam dan daun pandan lipat, kukus lagi hingga matang selama 20 menit.
2. Angkat, ratakan dan padatkan ketan dalam loyang beralas daun pisang dan diolesi sedikit minyak atau bisa juga menggunakan cetakan cucing plastik. Padatkan ketan, Usahakan benar benar padat agar tidak ada space kosong diantara ketan ya.
3. Sementara memasak ketan, kita siapkan lapisan srikayanya. Campur telur, santan, gula, pandan juice. Mix dengan balon whisk, masak dengan api sedang cukup sampai hangat saja, lalu masukkan tepung tepungan. Masak hingga agak mengental, angkat. Lalu tuang adonan srikaya ke atas ketan.
4. Kukus lagi hingga matang atau hingga lapisan srikaya nya mengeras sekitar 40 menit. Lapisi tutup kukusan dengan serbet supaya tidak ada air yang menetes di atas srikaya.
5. Angkat dan dinginkan. Potong potong sesuai selera.

29/12/2022

Puding Cokelat Roti Tawar
Source:
Recooked:

Bahan Puding:
- 3 liter air biasa
- 9 lembar roti tawar
- 2 bungkus agar-agar cokelat
- 200 gram dark cooking chocolate, cincang
- 200 gram gula pasir
- 2 kaleng susu kental manis cokelat

Caranya:

1. Blender roti dengan sebagian air hingga halus.

2. Dalam panci, aduk rata semua bahan, lalu masak hingga mendidih.

3. Hilangkan uap panasnya, tuang dalam wadah, dinginkan.

Bahan vla:
Source:
Recooked:

- 900 ml susu cair
- 180 gram gula pasir
- 60 gram tepung custard
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh vanili bubuk

Caranya:

1. Aduk rata semua bahan. Masak hingga meletup-letup.

2. Langsung tuang di atas puding setelah puding dingin.

28/12/2022

PEPES DAUN SINGKONG IKAN ASIN
Oleh:

Bahan:
- 1 piring daun singkong yang sudah direbus, diperas, dan dirajang
- 1 piring ikan asin yang sudah digoreng dan disuwir-suwir
- 25 buah cabe rawit merah
- 2-3 buah tomat, dipotong-potong

Bumbu dihaluskan (blender dengan sedikit air):
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 8 butir kemiri
- 3 buah cabe merah besar
- 15 buah cabe rawit merah
- 2 batang serai (ambil bagian putihnya)
- 5 lembar daun jeruk
- 1 ruas jari jahe
- 1 ruas jari lengkuas
- 2 ruas jari kunyit
- gula pasir dan sedikit garam (menyesuaikan tingkat keasinan ikan)

Cara memasak:
1. Masak blenderan bumbu halus dalam api sedang hingga airnya menyusut. Matikan api
2. Dalam satu wadah, campur semua bahan dan bumbu. Aduk perlahan-lahan agar suwiran ikan asin tidak hancur.
3. Taruh secukupnya bahan pepes ke atas daun pisang, gulung dan sematkan kedua ujung daun pisang dengan lidi.
4. Kukus pepes sekitar 10 menit. Sajikan bersama nasi hangat

Untuk 5 buah
SELAMAT MENCOBA

27/12/2022

Kwetiau Goreng Seafood
By .erni.9

Bahan :
- 500 grm kwetiaw karena yang makan ada 5 orang pas lah dapetnya 5 porsi ukuran standard.
- Sosis daging
- Udang basah
- Bakso ikan
- Tauge
- Daun pre, iris
- Daun bawang, iris
- Kecap asin
- Kecapmanis
- Kecap ikan, secukupnya
- Garam
- Merica secukupnya
- Telur utuh 2 butir
- Bawang putih 1 sdm
- Bumbu halus 2 sdm
*
Bahan bumbu halus buat stock:
Bawang putih +bawang merah kira2 aja aku pakai masing2 8 biji
Cabe merah secukupnya
Kemiri 3 biji
Udang ebi kering kira2 1 genggam semua diblender halus masukkan di stoples atau tupperware ( buat stock )

Bahan menumis:
1 sdm bawang putih haluskan kasar ( ini juga aku bikin stock dikulkas sudah di halusin kasar beri minyak masukin di botol & masukin kulkas suatu saat mau menumis uda praktis.

Cara:
- Tumis bumbu halus 2 sdm + bawang putih 1 sdm dengan api besar.
- Masukkan udang, sosis daging, bakso ikannya, aduk2 ceplokkan telornya beri kecap asin & kecap ikan secukupnya aduk2
- Masukkan kweitiawnya aduk rata beri kecap manis +garam aduk2
- Masukkan taugenya kalau kurang asin tambahkan kecap asin aja.
- Masukkan daun pre iris, taburkan merica aduk rata & masak hingga matang, beri daun bawang, aduk2 lagi icip apa yang kurang.
- Siap di santap dengan taburan bawang goreng & sambal nya.
Makan selagi panas2 šŸ‘šŸ¤¤šŸ˜

26/12/2022

Bolu Karamel & Sarang Semut

Bahan A:

- 500 gram gula pasir
- 500 cc air
Cara : Taruh gula pasir ke wajan biarkan meleleh /menjadi karamel (dengan api kompor yang kecil) tuang air, biarkan menyusut menjadi 500 ml/cc biarkan dingin.

Bahan B

- 200 cc butter lelehkan (aku margarin)

Bahan C

- 5 butir telur
- 200 cc susu kental manis (aku 175 )
- 1/2 sdt vanili bubuk
Cara : Aduk rata dengan whisk sampai 6/8menit.

Bahan D

- 150 grm tepung tapioka
- 150 grm tepung terigu
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt soda kue
( ayak jadi satu )

Cara membuat :

Panaskan oven suhu 170'c , oles loyang segiempat ukuran 20x7cm dengan margarin taburi terigu tipisĀ² , sisihkan.

Tempatkan bahan D diwadah besar, tuang bahan C sedikit sedikit sambil diaduk melingkar dengan whisk. Masukkan bahan A aduk hingga rata dan tidak bergerindil. Terakhir tuang bahan B aduk rata.

Tuang adonan ke loyang, panggang sampai matang

25/12/2022

GANDASTURI
BY :

Bahan :
Kacang hijau 250 gr
Air secukupnya
Gula pasir 80 gr (sesuai selera)
Pandan 2 lembar, disimpul

Bahan pelapis :
Tepung terigu 10 sdm (saya : kunci biru)
Tepung beras 2 sdm
Tepung maizena 1 sdm
Wijen 1 sdm
Sejumput garam
Air 150 ml

Minyak untuk menggoreng

Caranya :
Didihkan air, masukkan kacang hijau & daun pandan masak 5 menit, kemudian tutup wadahnya, diamkan selama 30 menit.
Setelah 30 menit,masak kembali kacang hijau selama 10 menit.
Masukkan gula pasir, masak kacang hijau sampai airnya sat (supaya bisa dibentuk).
Ambil 2 sdm kacang hijau, bulatkan.
Campur semua bahan pelapis, kemudian masukkan kacang hijau yang sudah dibulatkan, goreng dalam minyak panas dengan api sedang sampai matang.
Selamat mencoba šŸ’–

24/12/2022

Kare Ayam Kampungā£ā£
By ā£ā£

Bahan :
- 1 ekor ayam kampung ukuran sedangā£ā£
- 500 ml santan kental dari 1 butir kelapaā£ā£
- 2 buah kentangā£ā£
- 6 lembar daun salam kering
- 8 lembar daun jeruk segarā£ā£
- 1 jempol laosā£ā£
- 4 batang seraiā£ā£
- 1 sdt ketumbar
- 3/4 sendok teh jinten bubuk
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 bunga lawang / bunga sisirā£ā£
- kaldu bubukā£ā£
- gulaā£ā£
- garamā£ā£ ā£

Bumbu halus :
- 15 buah cabe merah keritingā£ā£
- 4 buah cabe merah besar
- 8 siung bawang putihā£ā£
- 10 siung bawang merahā£ā£
- 4 biji kemiriā£ā£
- 1 jempol jaheā£ā£

Cara membuat :
Blender bahan bumbu halus, tumis hingga tanek. Masukkan serai, laos, daun salam kering dan daun jeruk segar, aduk aduk. Masukkan air kurang lebih 2 liter air ( takaran air untuk mengungkep ayam sesuai tingkat keempukan ayam ) lalu didihkan. Masukkan ayam, ketumbar bubuk, lada bubuk, jinten bubuk, kunyit bubuk, bunga sisir, garam, gula, kaldu bubuk. Masak ayam hingga setengah empuk. Masukkan santan kental dan kentang. Masak kembali hingga ayam empuk dan kuah mengental. Koreksi rasa, kemudian angkat dan sajikan.ā£

23/12/2022

SOES GULUNG KETAN HITAM
By

Bahan :
100 gr butter
100 gr air
140 gr terigu pro tinggi
Sedikit garam
200 gr telur ( 3 - 4 btr telur )

Langkah :
1. Dalam wadah masukkan butter dan air, lalu masak hingga mendidih.
2. Masukkan tepung, aduk cepat masak sampai kalis, matikan api, angkat
3. Pindahkan... biarkan hangat
4. Masukkan telur satu per satu kocok dengan speed rendah hingga rata, matikan mixer
5. Masukkan piping bag, potong ujungnya, semprotkan diatas loyang yang sudah dioles margarin tipis" lalu ratakan lalu garis dengan ujung sendok garpu.
7. Panggang dengan suhu 200 api atas bawah sampai matang, angkat dinginkan

Isian :
200 gw ketan hitam, rendam selama 2 - 3 jam
>>>> Setelah direndam cuci bersih ketan lalu kukus setengah matang, angkat siram air lalu kukus kembali sampai matang

Vla :
Bahan :
100 ml santan instan
50 ml air
40 gr gula pasir
1/4 sdt garam
Sejumput vanili bubuk
1 sdt tepung maizena tambahkan 1 sdm air
>>>>> Dalam wadah masukkan santan, air, gula dan garam aduk rata kemudian masak hingga mendidih ( sambil diaduk ) masukkan larutan tepung maizena dan vanili, aduk rata masak sampai meletup letup, angkat.

SKM secukupnya

Penyelesaian :
Balik kue soes ( bagian atas taruh dibawah ) oles bahan olesan merata di seluruh permukaan, lalu masukkan ketan dan ratakan.
Beri SKM diatasnya lalu gulung
Simpan dikulkas sebentar baru potong"

22/12/2022

Resep Donat ubi ungu šŸ’œ


Bahan
* 300gr ubi ungu (Uda dikupas,kukus dan haluskan)
* 600gr tepung terigu protein tinggi
* 3butir telur
* 2bks sachet susu bubuk
* 200ml air bisa lebih atau kurang tergantung adonan yaa
* 100gr gula pasir
* 1bgks ragi fermipan
* 90gr margarin/butter
* 1/2sdt garam

Cara membuat
* Campurkan tepung terigu,susu bubuk,gula pasir,ragi aduk rata
* Kemudian tambahkan ubi ungu yg dihaluskan aduk rata
* Campurkan air sambil diuleni sampai setengah Kalis
* Tambahkan margarin/butter dan garam uleni Ampe bener bener Kalis
* Diamkan 30menit
* Kemudian dibagi di bulatkan bentuk sesuai selera atau tengah nya di beri lubang
* Biarkan mengembang 2x lipat
* Panaskan minyak dengan api kecil
* Goreng dengan cara sekali balik yaa
* Setelah dingin baru diberi toping sesuai selera

Donat yg lembut dan empuk šŸ’œšŸ‘

SELAMAT MENCOBAšŸ˜˜

21/12/2022

šŸ€ Bolu Pandan Mini TeflonšŸ€

Bahan
2 butir telur
100 gr gula pasir
125 gr tepung terigu
60 ml minyak goreng
65ml santan instan
1/2 sdt sp
1/2 sdt vanili
1/4 sdt baking powder
1/4 sdt garam
Pasta pandan secukupnya
Pasta coklat secukupnya

1 resep jadi 15 kue (Tergantung pengisian dan besar nya cetakan)

Cara membuat
šŸ€ telur, guka, sp vanili mixer smpai mengembang
šŸ€ mas**an semua bahan aduk sampai tercampur
šŸ€ ambil sedikit adonan kasih pasta coklat secukupnga
šŸ€ sisa adonan kasih pasta pandan secukupnya
šŸ€ panggang di teflon -+15 menit dengan api kecil

Terimakasih Selamat Mencoba

20/12/2022

Brudel Manado

By : dianfaizin17
Source Cookpad Evi Wijayanto .

Bahan :
270 gr terigu (sy segitiga)
150 gr gula pasir
100 gr margarin
2 butir telur
3/4 sdm ragi (sy fermipan)
1 sachet SKM (di seduh air putih sampai 170 ml)
Secukupnya keju parut untuk toping .

Cara :
1. Siapkan loyang. Sy pakai ukuran 22 olesi margarin, taburi tepung terigu sisihkan.
2. Siapkan wadah. Mas**an semua bahan mixer dengan kecepatan rendah saja (sy speed 1) sampai tercampur rata.
3. Tuang k loyang. Diamkan 45 menit (td sy hampir 1 jam šŸ˜„). 5. Setelah di diamkan taburi keju parut. Panggang sampai matang untuk suhu sesuaikan oven masingĀ² ya... (Sy pakai oven Kirin, td pake api bawah 200Ā°c selama 30 menit lalu turunkan ke 180Ā°c lanjutkan mengoven smpai matang. Terakhir pindah ke api atas biar permukaan nya kering.

19/12/2022

Resep TAHU LONTONG šŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæ

šŸŒæšŸŒæ Bahannya mudah :
-Lontong potong2 kecil2
-Tahu potong2 kecil goreng 1/2matang
-tauge pendek siram air panas
-daun seledri iris halus
-bawang goreng -kerupuk šŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæ
Bumbu kacang halus:
-1/2ons kacang tanah goreng
-1siung bawang putih
-cabe rawit sesuai selera -2sdm petis enak
-100cc air hangat
-3sdm kecap manis
Semua di haluskan.. šŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæšŸŒæ
Saran penyajian:
Atur lontong diatas piring, tahu, siram dengan bumbu kacang,taburi taoge pendek, irisan daun seledri, taburi dengan bawang goreng.. Terakhir kasih kerupuk di atasnya.. Jadi dehh.. Selamat menikmati šŸ˜‹šŸ˜‹šŸ˜‹šŸ˜‹šŸ˜‹šŸ˜‹

18/12/2022

SERABI PANDAN KUAH KINCA by
Recipe source: cc & mba

Bahan:
1 butir telur
150 gr tepung terigu protein sedang
50 gr tepung beras
1 sdt baking powder (me: BPDA)
1/2 sdt ragi instan
30 gr gula pasir
200 ml santan (me: 100 ml santan instan + 100 ml air)
50 ml endapan pandan suji
1/2 sdt garam

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, aduk rata. Tuang santan sedikit demi sedikit aduk dgn whisk sampai halus & tdk bergerindil lalu tambahkan endapan pandan, aduk rata (untuk proses ini aku pakai Food Chopper CH-100 .id aja ya). Diamkan adonan selama 30 menit.
2. Panaskan frypan lalu tuang 1 sendok sayur adonan.. biarkan sampai berpori-pori tidak usah di balik yaa. Masak sampai kering, angkat & lakukan hingga adonan habis.

Bahan kuah kinca:
350 ml santan (me: 200ml santan instan + 150ml air)
100 gr gula merah, sisir
1/2 sdt garam
1 lbr daun pandan
1 sdt maizena, larutkan dgn sedikit air

Cara membuat:
1. Masak santan, gula, garam & daun pandan hingga gula larut lalu + larutan maizena.. biarkan sampai mendidih & mulai mengental, angkat.
2. Sajikan serabi pandan dgn siraman kuah kincanya ya.

17/12/2022

EMPAL GORENG
Ala

Bahan :
500 gram daging sapi, potong sesuai selera
2 lmbr daun salam
2 lmbr daun jeruk
3 ruas lengkuas, geprek
1sdm air asam, dari 1sdt asem jawa yang dilarutkan dengan 1sdm air hangat
500 ml air kelapa.
3 sdm gula merah sisir halus .
Garam secukupnya

Bumbu halus :
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3 butir kemiri

Campur daging dengan bumbu halus dan bahan lain. Masak dengan panci presto hingga daging empuk sekitar 20mnt setelah berdesis, angkat. Lalu masak biasa hingga air nya menyusut dan meresap. Angkat.
Goreng sebentar saja di minyak panas. Sajikan dengan sambel matahšŸ˜‹

16/12/2022

OSENG OSENG MERCON

Bahan:
3 cup tetelan sapi yang sudah direbus dan dipotong potong
1/2 cup cabe rawit setan utuh (boleh rajang besar)
400 ml air kaldu rebusan daging (air biasa juga boleh)
Minyak untuk menumis

Bumbu cemplung:
1 ruas lengkuas geprek
1 ruas jahe geprek
2 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk (buang tulang daun)

Bumbu halus:
20 butir bawang merah
10 butir bawang putih
2 cup cabe rawit setan merah /cabe domba
1/4 sdt merica bubuk
1 sdt kaldu jamur bubuk
Garam & gula merah sesuai selera

Pelengkap:
Nasi putih
Lalapan (bebas, saya pakai rebusan pepaya jepang)

Cara Membuat:
1. Tumis bumbu halus dan cemplung hingga matang, masukkan tetelan dan tumis merata.
2. Tuang air kaldu dan cabe rawit utuh. Masak sambil sesekali dioseng oseng hingga matang bumbu meresap dan mengeluarkan minyak.

15/12/2022

DONAT PANDAN MENUL
by

šŸ“Tanpa Kentang
šŸ“Tanpa Mixer

ā¤Hasilnya sangat lembut dan empuk, dan awet empuknya meski udah semaleman tanpa di tutup apapun.

Bahan-Bahan :
ā€¢ 250 gram tepung terigu protein tinggi / 25 sdm cembung
ā€¢ 4 sdm gula pasir
ā€¢ 2 kuning telur
ā€¢ 1 sdt ragi instant
ā€¢ 110 ml air hangat
ā€¢ 25 gram margarin
ā€¢ 1/4 sdt garam
ā€¢ 1/2 sdt SP
ā€¢ Secukupnya pasta pandan
ā€¢ Topping sesuai selera

Cara Membuat :
1. Aktifkan raginya dulu : karena raginya udah pernah aku buka, jadi aku harus tes keaktifannnya dulu. Siapkan gelas/wadah : masukkan 110ml air hangat, tambah ragi dan sedikit gula pasir. Aduk rata, lalu tutup. Diamkan 5-7 menit atau bisa lebih. Jika berbuih, tanda masih aktif dan bisa kita gunakan. Ini di sisihkan dulu.

2. Siapkan wadah : masukkan terigu, gula pasir, aduk rata. Tambahkan kuning telur, larutan air ragi tadi, dan secukupnya pasta pandan. Aduk rata dgn spatula / bisa langsung di uleni ya.

3. Setelah rata, uleni dgn tangan / mixer sampai semua bahan menggumpal dan rata. Setelah itu, masukkan margarin, garam, dan SP. Uleni lagi sambil di remas remas seperti memeras kelapa, tujuannya agar margarin dan SP bisa tercampur rata ke seluruh bagian adonan. Uleni sampai kalis sekitar 10-15 menit.

4. Kalau udah kalis, ambil adonan lalu rounding sbentar lalu letakkan lagi dalam wadah. Tutup dengan plastik wrap/kain bersih. Istirahatkan di tempat hangat selama +/- 40-50 menit (tergantung cuaca daerah waktu membuat). Yg penting adonan mengembang 2x lipat. Setelah mengembang, kempiskan adonan dgn cara di tonjok2 agar gas nya keluar.

5. Bagi adonan menjadi beberapa bagian sama rata. Bulat-bulatkan dan agak di tekan agar lebih pipih. Lalu lubangi bagian tengahnya. Setelah semua terlubangi, tutup lagi dgn kain lembab selama 20 menit.

6. Goreng donat di minyak yg udah panas, gunakan api kecil. Cukup sekali aja di balik agar tdk menyerap banyak minyak. Setelah matang, angkat dan tiriskan. Tunggu dingin baru di beri topping sesuai selera.

Selamat Mencoba.
*NB : SP membuat donat lebih lembut ya kak dari donat tepung yg tanpa SP ā˜ŗ

14/12/2022

LAPIS BERAS PANDAN

by

Bahan :
350 grm tepung beras
175 grm tepung tapioka / kanji
1450 ml santan kekentalan sedang
400 grm gula pasir
1 sdt garam
Tambahan : endapan homemade pandan secukupnya

Cara membuat :
Dalam Pan mas**an santan,gula pasir + garam aduk hingga gula larut dengan api cendrung kecil.angkat sisihkan

Dalam wadah Chopper .id mas**an santan yg dimasak tadi, mas**an tepung kedalam wadah chopper. chopper hinga semua bahan larut. bagi 2 adonan ( pandan dan putih )

panaskan kukusan , Oles loyang 20cm dengan minyak lapisi bagian bawah dengan kertas baking anti lengket. tuang adonan pandan 125cc/ml, kukus 5menit lalu tuang adonan putih. begitu selanjutnya sampai selesai.kukus kembali 25menit biar tanak. angkat biarkan dingin.

NOTE : tadi sempet salah loyang dipakai mau 20cm dengan takaran 125cc malah ambil loyang 18cm jadi perlayer agak tebel šŸ˜„
kalau mau bagus loyang 20cm takaran 125cc/ml dan loyang 18cm cukup 100cc/ml perlapis yaa. tiap menuang adonan diaduk dulu. lapisi kukusan dengan serbet. potong lapis dengan pisau tajam alasi plastik. Selamat mencoba

13/12/2022

SAMBAL TERASIā£ā£
Resep byā£
ā£
Bahanā£
5 buah cabai rawit merahā£ā£
10 buah cabai keritingā£ā£
8 buah cabai rawit hijauā£ā£
1/2 bulat terasi (aku pakai terasi yg bundar ya)ā£ā£
1 buah tomat merahā£ā£
Garam dan gula secukupnyaā£ā£
2-3 sdm Minyak gorengā£ā£
2 sdm perasan jeruk limoā£ā£
ā£ā£
Cara memasak :ā£ā£
ā£ā£
1. Panaskan minyak gorengā£ā£
2. Mas**an semua bahan sambal, tumis hingga cukup layu, kemudian angkat.ā£ā£
3. Ulek semua bahan sambal yang sudah ditumisā£ā£
4. Tambahkan garam dan gula, sesuai seleraā£ā£
5. Terakhir tambahkan perasan jeruk limo, sesuai selera.ā£ā£
ā£ā£
Note : Untuk yg s**a menggunakan bawang merah, boleh menambahkan bawang merah 3 siung yaah.ā£ā£

12/12/2022

PUDDING POTONG
By :

Bahan ;
-100gr mentega /margarin
-2butir kuning telur
-150gr gula pasir
-100ml susu kental manis
-1gr ekstrak biji vanilla
-25gr bubuk agar agar plain
-5gr bubuk jelly ( nutrigel plain )
-200ml susu uht
-300ml air mineral

Cara membuat :
1. Campur semua bahan kecuali air dan susu uht, aduk dengan balon whisker sampai lembut
2. Tuang susu dan air, aduk rata, adonan agak bergerindil dan spt memisah , biarkan saja
3. Rebus sambil di aduk terus hingga adonan menyatu dan mendidih
4. Matikan api aduk terus hingga uap hilang, tuang di loyang 16x16

Lapisan Susu whipped cream
-200ml susu
-5gr bubuk agar agar
-2gr bubuk jelly ( nutrigel plain )
-3sdm gula pasir
-50gr bubuk whippycream + 50 air dingin mixer 3menit speed tinggi

Penyelesaian ;
1. Rebus pudding susu, hingga mendidih, matikan hilangkan uap panas, sisihkan
2. Mixer bubuk whippycream dan air selama 3menit speedtinggi, turunkan speed masukkan adonan pudding susu
3. Aduk memakai spatulla, tuang di atas adonan pudding mentega, biarkan dingin
4. Potong potong pudding , beri topping

11/12/2022

MANGUT IKAN ASAPā£ā£ā£
by
ā£ā£ā£
Bahan :ā£ā£ā£
10buah ikan asap ā£ā£ā£
1buah terong ā£ā£ā£
500ml santanā£ā£ā£
3lbr daun salamā£ā£ā£
2cm lengkuasā£ā£ā£
2lbr daun jerukā£ā£ā£
Cabe rawit merah (iris)ā£ā£ā£
Cabe ijo (iris)ā£ā£ā£
Gula merah ā£ā£ā£
Garam ā£ā£ā£
Bumbu halus:ā£ā£ā£
6buah bawang merahā£ā£ā£
3buah bawang putihā£ā£ā£
3buah cabe merah keritingā£ā£ā£
3biji kemiri sangraiā£ā£ā£
2cm kencurā£ā£ā£
ā£ā£ā£
Cara memasak :ā£ā£ā£
- tumis bumbu halus sampai matang & wangi, masukkan daun salam, daun jeruk & lengkuas. - tuang air secukupnya, masak sampai air mendidih.ā£ā£ā£
- masukkan terong dan ikan asap, masak sampai terong agak lunak.ā£ā£ā£
- masukkan santan, beri gula merah, garam dan kaldu bubuk, tes rasa sesuai selera.ā£ā£ā£
- masukkan irisan cabe rawit dan cabe ijo, masak sebentar saja. .ā£ā£ā£

Selamat Mencobaā£

10/12/2022

PUDING CENDOLā£
by ā£ā£ā£
LAPISAN PERTAMAšŸ€ā£
Bahanā£
2 bungkus cendol elizabethā£
1 bungkus agar2 beningā£
500 ml airā£
150 ml santan instanā£
8 sdm gulaā£
Garam secukupnyaā£ā£
Caraā£
1. Saring cendol, buang airnya dan sisihkan.ā£
2. Didihkan air, santan, gula, agar dan garam sambil terus di aduk.ā£
3. Setelah mendidih angkat dan biarkan hangat kuku kemudian mas**an cendol.ā£
4. Aduk rata dan mas**an ke loyang, kemudian biarkan mengeras.ā£
ā£
LAPISAN KEDUAšŸ€ā£
Bahanā£
500 gram gula merahā£
500 ml airā£
1 bungkus agar beningā£
ā£
Caraā£
1. Didihkan air dan gula merah hingga gula merah mencair.ā£
2. Setelah mencair semuanya, mas**an agar bening dan biarkan hangat kuku.ā£
3. Tuangkan ke loyang sebagai lapisan kedua, dan biarkan mengeras.ā£
4. Puding cendol siap dihidangkan šŸ˜Šā£

09/12/2022

SATE LILIT AYAM SAMBAL MATAH
by

Bahan
500 gr filet dada ayam
40 batang sereh
5 lembar daun jeruk .cincang halus
1 bks roico ayam
1/2 st garam
2 st gula pasir
Minyak secukupnya untuk menumis.
Base gede (haluskan)
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
4 bh cabe merah kriting
1st terasi
2 ruas jari kunyi
2 ruas jari laos muda
1 ruas jari jahe
3 buah kencur
1/2 st lada bubuk
1sdm ketumbar bubuk
65 ml santan instan

Cara memasak
1.siangi sereh buang beberapa helai kulit luar sampai ketemu bagian bersihnya. Buang ujung2nya. Buat batang sepanjang jengkal ibu jari dan jari tengah. Sisihkan.
2.tumis bumbu sampai harum .masukkan santan.aduk sampai santan saat. angkat. Sisihkan
3.cincang daging filet sampai halus. Masukkan bumbu tumis, gaeam, roico. Gula pasir, daun jeruk. Aduk sampai rata.Koreksi rasa. Ambil sesendok adonan panggang di teflon.
Diamkan adonan di freezer selama 30 mt.
4.keluarkan .Ambil adonan 1 sdm. Kepal2 pada ujung sereh (seperti di photo yaa.)Panaskan gril anti lengket. Panggang sambil sesekali di balik2. Biasanya kalau udah matang satenya akan keluar minyak dan berubah warna. Angkat Sajikan dengan sambal matah

SAMBEL MATAH
untuk 30-40
Bahan
100 gr Bawang merah iris halus
50 gr bawang putih iris halus
3 batang sereh(bag putihnya ajahiris halus
50 gr cabe rawit merah besar,iris halus
1sdm terasi matang, haluskan
1st garam
1sdm gula palem
100 ml Minyak kelapa murni(kalo ga ada minyak goreng sawit biasa boleh)
2 buah jeruk sambel

Cara membuat
Campur semua bahan sambel kecuali minyak dan jeruk
Panaskan minyak, siram pada campuran bahan sambel. Aduk rata. Beri perasan jeruk limau.

08/12/2022

PISANG CRISPY SAOS COKELAT


Bahan :
-7buah pisang raja
-50gr tepung terigu
-2sdm tepung beras
-2sdm gula -
-1/2sdt garam
-1sdm air jeruk nipis
-100ml air
-100gr tepung roti

Bahan saos coklat :
-100ml susu cair
-100gr coklat dcc iris iris
-1sdm margarin

Cara Membuat ;
1. Campur tepung terigu, tepung beras, gula garam air jeruk nipis dan air aduk rata sisihkan
2. Kupas kulit pisang, biarkan pisang utuh
3. Celupkan pisang di bahan tepung lalu gulingkan di tepung roti, balut sampai rata, lakukan sampai pisang habis, diamkan di kulkas selama 30menit /1jam
4. Goreng pisang di minyak yg panas api sedang kecil, tata pisang di piring sisihkan
5. Rebus susu setelah mendidih masukkan coklat batang aduk sebentar, matikan api, aduk terus sampai coklat leleh, lalu mas**an margarin aduk rata
6. Siram di atas pisang goreng, lalu beri topping parutan keju .

07/12/2022

KUE KACANG SKIPPY šŸ„œšŸ„œ
Source : vitakwee
Rebake :

Bahan:
250 gram tepung terigu protein rendah , ayak
100 gram gula halus
125 gram selai kacang Skippy (saya pakai
Crunchy)
100 ml minyak sayur
1 sdm penuh susu bubuk
1 sdm Butter (saya pakai Anchor)
1 sdt garam halus

Olesan : 3 kuning telur + Ā½ sdt butter + Ā½ sdt susu kental manis, aduk rata. (Untuk 1Ā½ resep di atas)

Taburan: kacang mete yang dihancurkan kasar

Cara membuat:
1. Dalam wadah, campur , gula halus, selai skippy, garam, susu bubuk butter dan minyak sayur, aduk rata dengan whisk ato spatula
2. Masukkan secara bertahap tepung terigu, aduk perlahan sampai tercampur rata hingga didapat adonan yang bisa dipulung.
3. Cetak sesuai selera. (Saya, gilas dialasi plastik, dan di kedua sisinya pakai penggaris baking supaya didapat ketebalan yang sama, lalu cetak)
4. Oles dua kali dengan bahan olesan, lalu taburi dengan kacang mete.
5. Panggang dengan oven OX -8818 Oven Oxone Master series 18L dari oxoneonline dengan suhu 150ā°C hingga matang.
6. Dinginkan dulu supaya skippy mengeras.
7. Saya Bikin 1Ā½ reseo di atas ya.

06/12/2022

Bola Bola Kentang Keju Melted
By.
Bahan :
500 gr kentang, kupas lalu kukus, haluskan
2 batang daun bawang
150 gr keju cheddar parut
1/2 sdt lada halus
1.5 sdt Bawang putih bubuk
2 Sdm tepung terigu
2.5 Sdm tepung maizena
3 Sdm Tepung roti
Garam, kaldu ayam bubuk secukupnya
Keju Melted yg sdh dipotong dadu
Untuk Lapisan Luar : Tepung roti secukupnya
Bahan Celupan :
1/2 Sdm tepung terigu
1/2 Sdm tepung maizena
Air secukupnya
Cara buat : Campur tepung maizena, terigu, air, aduk sampai, jangan terlalu encer
Cara Membuat :
1. Kentang yang sudah dihaluskan, dicampur dengan daun bawang, bawang putih halus, lada, kaldu bubuk, keju parut, tepung roti, tepung terigu, maizena, aduk rata sampai bisa dibentuk bulat bulat, pipihkan beri keju melted, bungkus dengan rapat dan bulatkan
2. Saya timbang berat per adonan kurang lebih 30 gr, jadi 20 bola bola keju
3. Celupkan bola bola keju ke dalam bahan larutan, angkat gulingkan ke tepung roti sampai terbalut rata, lakukan sampai adonan habis, simpan difrezer sampai beku
4.masukkan kedalam wajan teflon dlm keadaan minyak suhu ruangan, Goreng sampai kecoklatan, gunakan api kecil, dan sekali balik
Note: Usahan pilih kentang daging kuning, kalau orang ngomong kentang dieng, rasanya lebih gurih, dikukus langsung makanpun enak kali, kalau kentang daging putih org nyebutnya kentang padang

05/12/2022

AYAM BUMBU HITAM MADURA

Bahan
1 kg ayam yang sudah dipotong potong
500 ml air
Air asam (5 mata asam larutkan dengan 4 sdm air mendidih)
Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus (blender dengan 50 ml air) :
24 butir bawang merah
12 butir bawang putih
4 butir kemiri
8 lembar daun jeruk
1 ruas lengkuas
1 ruas kunyit
1 ruas jahe
25 buah cabe merah keriting
20 buah cabe rawit setan (sesuai selera)
4 batang sereh (ambil bagian putihnya)
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt ketumbar bubuk
2 sdt garam (sesuai selera)
1 sdt gula merah
1 sdt kaldu jamur bubuk (sesuai selera)

Cara Membuat:
1. Di panci masukkan ayam, bumbu halus, air asam dan air. Masak hingga mendidih. Kecilkan api, tutup panci. Masak hingga ayam matang, bumbu meresap dan air menyusut. Angkat ayam, sisihkan.
2. Tuang minyak di wajan lalu masukkan bumbu ayam. Goreng bumbu dengan api kecil sambil diaduk aduk hingga bumbu berwarna hitam.
3. Untuk penyajian, goreng ayam beri bumbu hitam diatas ayam, sajikan dengan nasi putih dan lalapan. (jika kurang pedas boleh buat sambal sesuai selera)

Note:
Trik membuat bumbu hitam:
* Gunakan minyak cukup banyak untuk menggoreng sesuai dengan banyaknya bumbu
* Jika bumbu terlalu kering tapi warnanya belum hitam boleh sesekali ditambah sedikit air sambil terus diaduk aduk hingga tidak ada airnya, lakukan terus berulang hingga bersisa bumbu berwarna hitam.
* Pastikan gunakan api kecil dan terus diaduk agar tidak cepat gosong.

04/12/2022

Pisang Gapit
by:

Bahan :
- 1 sisir ukuran besar pisang sanggar / kepok, lebih pas jika menggunakan pisang yang mengkal tapi udah mateng kulit berwarna kuning...rasanya akan lebih manis . .
- keju parut atau potongan nangka manis untuk taburan

Saus :
- 1 kepal gula merah / jawa, pilih kualitas yang bagus supaya rasa sausnya lebih wangi
- 1/2 liter air . .
- 1 gelas belimbing santan segar kental
- 8 sdm kremer bubuk, contoh kremer bubuk yang saya pakai bisa liat di slide 2 . .
- 4 lembar daun pandan, ikat
- 1/4 sdt garam / jika gula merah udah ada rasa asin garam bisa diskip
- 2 sdm gula pasir / jika menggunakan gula merah yang jenisnya manis banget gula pasir bisa diskip
- 2 sdm munjung / penuh tepung maezena, larutkan dengan 1/2 gelas belimbing air

Cara buat :
- pipihkan pisang lalu bakar di teflon yang di beri margarin secukupnya, bisa juga bakar di arang, bakar di api sedang agar matang sempurna, setelah matang angkat lalu potong potong.
- didihkan air lalu masukkan gula merah kemudian saring dan masak kembali di api sedang beri daun pandan, santan kental, kremer bubuk kemudian aduk aduk agar santan tidak pecah, setelah mendidih beri larutan maezena... aduk sampai saus mengental kalis, koreksi rasa kemudian angkat.

03/12/2022

PUDING KACANG HIJAU
By

Bahan :
- 1 1/2 bungkus Pudding Nutrijell Kacang Hijau
- 750ml Air
- 1 bungkus Pudding Nutrijell Vanilla
- 500ml Air
- 1/2 bungkus Pudding Nutrijell Coklat
- 250ml Air
- 1 sdm Maizena
- 1 bungkus MyVla Coklat
- 200ml Air panas
- 50g Coklat compound (garnish)

Cara membuat :
1. Masak Pudding Nutrijell Kacang Hijau dengan air hingga mendidih, tuang 2/3 nya ke dalam cetakan silikon atau loyang panjang sekitar 22x8x6 cm. Dinginkan hingga setengah set.
2. Masak Pudding Nutrijell Coklat dengan air dan maizena hingga mendidih sambil terus diaduk. Tuang perlahan secara acak ke atas adonan Kacang Hijau di loyang. Gunakan tusuk gigi tarik garis acak supaya membentuk motif marmer. Diamkan di suhu ruang
3. Masak Pudding Nutrijell Vanilla dengan air hingga mendidih. Tuang ke loyang hingga 2/3 loyang. Dinginkan hingga setengah set
4. Panaskan sisa adonan Pudding Nutrijell Kacang Hijau dengan api kecil hingga semua larut sambil terus diaduk. Tuang ke atas Pudding Nutrijell Vanilla hingga loyang penuh. Dinginkan hingga set.
5. Tuang MyVla Coklat ke dalam mangkok. Tuang air panas perlahan sambil diaduk rata hingga tidak menggumpal. Dinginkan di kulkas.
6. Keluarkan pudding dari cetakan jika sudah set. Sajikan dengan My Vla Coklat dingin.

Website