SDIT Cahaya Sunnah Cileungsi-Bogor

SDIT Cahaya Sunnah Cileungsi-Bogor

Menebar Cahaya Sunnah MISI
1. Mewujudkan generasi penghafal Al-Qur’an.
3. Peningkatan sumber daya manusia sesuai dengan intake (kemampuan dasar) peserta didik.

Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Cahaya Sunnah Cileungsi Islamic School memiliki visi menjadi sekolah dasar islam yang berkualitas yang bersumber dari Al-Qur’an dan As-Sunnah di atas pemahaman salafus shalih, berakhlak mulia, cerdas dan menguasai ilmu pengetahuan serta teknologi. Sekolah sebagai wadah dakwah di atas pemahaman yang lurus, yang tidak menyimpang dari dua sumber yaitu Al-Qur’an dan Al-Hadits yang shahih dan sebagai lembaga pengembangan ilmu dan teknologi.
2.

10/07/2024
06/06/2024

Alhamdulillah kita sudah memasuki tgl 1 Zulhijjah ...

Berikut..
»»
*KEUTAMAAN 10 HARI PERTAMA BULAN DZULHIJJAH DAN AMALAN YANG DISYARIATKAN*
________✒

Oleh
Syaikh Abdullah bin Abdurrahman Al-Jibrin

_Segala puji bagi Allah semata, shalawat dan salam semoga tercurah kepada Rasulullah, Nabi kita Muhammad, kepada keluarga dan segenap sahabatnya._

🌺 روى البخاري رحمه الله عن ابن عباس رضي الله عنهما أن النبي صلى الله عليه وسلم قال : ما من أيام العمل الصالح فيها أحب إلى الله من هذه الأيام – يعني أيام العشر – قالوا : يا رسول الله ولا الجهاد في سبيل الله ؟ قال ولا الجهاد في سبيل الله إلا رجل خرج بنفسه وماله ثم لم يرجع من ذلك بشيء

Diriwayatkan oleh Al-Bukhari, rahimahullah, dari Ibnu ‘Abbas Radhiyallahu ‘anhuma bahwa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

_Tidak ada hari dimana amal shalih pada saat itu lebih dicintai oleh Allah daripada hari-hari ini, yaitu : *Sepuluh hari dari bulan Dzulhijjah.* Mereka bertanya : Ya Rasulullah, tidak juga jihad fi sabilillah?. Beliau menjawab : Tidak juga jihad fi sabilillah, kecuali orang yang keluar (berjihad) dengan jiwa dan hartanya, kemudian tidak kembali dengan sesuatu apapun“._

وروى الإمام أحمد رحمه الله عن ابن عمر رضي الله عنهما عن النبي صلى الله عليه وسلم قال : ما من أيام أعظم ولا احب إلى الله العمل فيهن من هذه الأيام العشر فأكثروا فيهن من التهليل والتكبير والتحميد وروى ابن حبان رحمه الله في صحيحه عن جابر رضي الله عنه عن النبي صلى الله عليه وسلم قال: أفضل الأيام يوم عرفة.

“Imam Ahmad, rahimahullah, meriwayatkan dari Umar Radhiyallahu ‘anhuma, bahwa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

_Tidak ada hari yang paling agung dan amat dicintai Allah untuk berbuat kebajikan di dalamnya daripada sepuluh hari (Dzulhijjah) ini. Maka Perbanyaklah pada saat itu tahlil, takbir dan tahmid“._

*MACAM-MACAM AMALAN YANG DISYARIATKAN*

*1. Melaksanakan Ibadah Haji Dan Umrah*

Amal ini adalah amal yang paling utama, berdasarkan berbagai hadits shahih yang menunjukkan keutamaannya, antara lain : sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam:

العمرة إلى العمرة كفارة لما بينهما والحج المبرور ليس له جزاء إلا الجنة

_“Dari umrah ke umrah adalah tebusan (dosa-dosa yang dikerjakan) di antara keduanya, dan haji yang mabrur balasannya tiada lain adalah Surga“._

*2. Berpuasa Selama Hari-Hari Tersebut, Atau Pada Sebagiannya, Terutama Pada Hari Arafah.*

Tidak disangsikan lagi bahwa puasa adalah jenis amalan yang paling utama, dan yang dipilih Allah untuk diri-Nya.

Disebutkan dalam hadist Qudsi :

الصوم لي وأنا أجزي به ، انه ترك شهوته وطعامه وشرابه من أجلي

_“Puasa ini adalah untuk-Ku, dan Aku lah yang akan membalasnya. Sungguh dia telah meninggalkan syahwat, makanan dan minumannya semata-mata karena Aku“._

Diriwayatkan dari Abu Said Al-Khudri, Radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

ما من عبد يصوم يوماً في سبيل الله ، إلا باعد الله بذلك اليوم وجهه عن النار سبعين خريف

_“Tidaklah seorang hamba berpuasa sehari di jalan Allah melainkan Allah pasti menjauhkan dirinya dengan puasanya itu dari api neraka selama tujuh puluh tahun“._
*[Hadits Muttafaqun ‘Alaih].*

Diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Abu Qatadah rahimahullah bahwa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

صيام يوم عرفة أحتسب على الله أن يكفر السنة التي قبله والتي بعده .

_“Berpuasa pada hari Arafah karena mengharap pahala dari Allah *melebur dosa-dosa setahun sebelum dan sesudahnya”.*_

*3. Takbir Dan Dzikir Pada Hari-Hari Tersebut.*

Sebagaimana firman Allah Ta’ala.

وَيَذْكُرُوا اسْمَ اللَّهِ فِي أَيَّامٍ مَعْلُومَاتٍ

_“…. dan supaya mereka menyebut nama Allah pada hari-hari yang telah ditentukan …”._
*[al-Hajj/22 : 28].*

Para ahli tafsir menafsirkannya dengan sepuluh hari dari bulan Dzulhijjah. Karena itu, para ulama menganjurkan untuk memperbanyak dzikir pada hari-hari tersebut, berdasarkan hadits dari Ibnu Umar Radhiyallahu ‘anhuma.

فأكثروا فيهن من التهليل والتكبير والتحميد

_“Maka perbanyaklah pada hari-hari itu tahlil, takbir dan tahmid“._
*[Hadits Riwayat Ahmad].*

Imam Bukhari rahimahullah menuturkan bahwa Ibnu Umar dan Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhuma keluar ke pasar pada sepuluh hari tersebut seraya mengumandangkan takbir lalu orang-orangpun mengikuti takbirnya.

Dan Ishaq, Rahimahullah, meriwayatkan dari fuqaha’, tabiin bahwa pada hari-hari ini mengucapkan :

الله أكبر الله أكبر لا إله إلا الله والله أكبر ولله الحمد

_*Allahu Akbar, Allahu Akbar, Laa Ilaha Ilallah, wa-Allahu Akbar, Allahu Akbar wa Lillahil Hamdu*_

_“Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Tidak ada Ilah (Sembahan) Yang Haq selain Allah. Dan Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji hanya bagi Allah”._

Dianjurkan untuk mengeraskan suara dalam bertakbir ketika berada di pasar, rumah, jalan, masjid dan lain-lainnya.

Sebagaimana firman Allah.

وَلِتُكَبِّرُوا اللَّهَ عَلَى مَا هَدَاكُمْ

_“Dan hendaklah kamu mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu …”._
*[al-Baqarah/2 : 185].*

⛔ Tidak dibolehkan mengumandangkan takbir bersama-sama, yaitu dengan berkumpul pada suatu majlis dan mengucapkannya dengan satu suara (koor). Hal ini tidak pernah dilakukan oleh para Salaf.

Yang menurut sunnah adalah masing-masing orang bertakbir sendiri-sendiri. Ini berlaku pada semua dzikir dan do’a, kecuali karena tidak mengerti sehingga ia harus belajar dengan mengikuti orang lain.

Dan diperbolehkan berdzikir dengan yang mudah-mudah. Seperti : takbir, tasbih dan do’a-do’a lainnya yang disyariatkan.

*4. Taubat Serta Meninggalkan Segala Maksiat Dan Dosa.*

Sehingga akan mendapatkan ampunan dan rahmat.

Maksiat adalah penyebab terjauhkan dan terusirnya hamba dari Allah, dan keta’atan adalah penyebab dekat dan cinta kasih Allah kepadanya.

Disebutkan dalam hadits dari Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhu, bahwasanya Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.

ان الله يغار وغيرة الله أن يأتي المرء ما حرم الله علي

_“Sesungguhnya Allah itu cemburu, dan kecemburuan Allah itu manakala seorang hamba melakukan apa yang diharamkan Allah terhadapnya”_
*[Hadits Muttafaqun ‘Alaihi].*

*5. Banyak Beramal Shalih.*

Berupa ibadah sunat seperti : shalat, sedekah, jihad, membaca Al-Qur’an, amar ma’ruf nahi munkar dan lain sebagainya.

Sebab amalan-amalan tersebut pada hari itu dilipat gandakan pahalanya. Bahkan amal ibadah yang tidak utama bila dilakukan pada hari itu akan menjadi lebih utama dan dicintai Allah daripada amal ibadah pada hari lainnya meskipun merupakan amal ibadah yang utama, sekalipun jihad yang merupakan amal ibadah yang amat utama, kecuali jihad orang yang tidak kembali dengan harta dan jiwanya.

*6. Disyariatkan Pada Hari-Hari Itu Takbir Muthlaq Yaitu pada setiap saat, siang ataupun malam sampai shalat Ied.*

Dan disyariatkan p**a takbir muqayyad, yaitu yang dilakukan setiap selesai shalat fardhu yang dilaksanakan dengan berjama’ah ; bagi selain jama’ah haji dimulai dari sejak Fajar Hari Arafah dan bagi Jama’ah Haji dimulai sejak Dzhuhur hari raya Qurban terus berlangsung hingga shalat Ashar pada hari Tasyriq.

*7. Berkurban Pada Hari Raya Qurban Dan Hari-Hari Tasyriq.*

Hal ini adalah sunnah Nabi Ibrahim ‘Alaihissalam, yakni ketika Allah Ta’ala menebus putranya dengan sembelihan yang agung.

Diriwayatkan bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.

وقد ثبت أن النبي صلى الله عليه وسلم ضحى بكبشين أملحين أقرنين ذبحهما بيده وسمى وكبّر ووضع رجله على صفاحهما

_“Berkurban dengan menyembelih dua ekor domba jantan berwarna putih dan bertanduk. Beliau sendiri yang menyembelihnya dengan menyebut nama Allah dan bertakbir, serta meletakkan kaki beliau di sisi tubuh domba itu“._
*[Muttafaqun ‘Alaihi].*

*8. Dilarang Mencabut Atau Memotong Rambut Dan Kuku Bagi Orang Yang Hendak Berkurban.*

Diriwayatkan oleh Muslim dan lainnya, dari Ummu Salamah Radhiyallhu ‘anha bahwa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.

إذا رأيتم هلال ذي الحجة وأراد أحدكم أن يضّحي فليمسك عن شعره وأظفاره

_“Jika kamu melihat hilal bulan Dzul Hijjah dan salah seorang di antara kamu ingin berkurban, maka hendaklah ia menahan diri dari (memotong) rambut dan kukunya“._

Dalam riwayat lain :

فلا يأخذ من شعره ولا من أظفاره حتى يضحي

_“Maka janganlah ia mengambil sesuatu dari rambut atau kukunya sehingga ia berkurban“._

Hal ini, mungkin, untuk menyerupai orang yang menunaikan ibadah haji yang menuntun hewan kurbannya.

Firman Allah.

وَلا تَحْلِقُوا رُءُوسَكُمْ حَتَّى يَبْلُغَ الْهَدْيُ مَحِلَّه

_“….. dan jangan kamu mencukur (rambut) kepalamu, sebelum kurban sampai di tempat penyembelihan…”._
*[al-Baqarah/2 : 196].*

Larangan ini, menurut zhahirnya, hanya dikhususkan bagi orang yang berkurban saja, tidak termasuk istri dan anak-anaknya, kecuali jika masing-masing dari mereka berkurban.

Dan diperbolehkan membasahi rambut serta menggosoknya, meskipun terdapat beberapa rambutnya yang rontok.

*9. Melaksanakan Shalat Iedul Adha Dan Mendengarkan Khutbahnya.*

Setiap muslim hendaknya memahami hikmah disyariatkannya hari raya ini.

Hari ini adalah hari bersyukur dan beramal kebajikan. Maka janganlah dijadikan sebagai hari keangkuhan dan kesombongan ; janganlah dijadikan kesempatan bermaksiat dan bergelimang dalam kemungkaran seperti ; nyanyi-nyanyian, main judi, mabuk-mabukan dan sejenisnya.
Hal mana akan menyebabkan terhapusnya amal kebajikan yang dilakukan selama sepuluh hari.

*10. Selain Hal-Hal Yang Telah Disebutkan Diatas.*

Hendaknya setiap muslim dan muslimah mengisi hari-hari ini dengan melakukan ketaatan, dzikir dan syukur kepada Allah, melaksanakan segala kewajiban dan menjauhi segala larangan ; memanfaatkan kesempatan ini dan berusaha memperoleh kemurahan Allah agar mendapat ridha-Nya.

Semoga Allah melimpahkan taufik-Nya dan menunjuki kita kepada jalan yang lurus. Dan shalawat serta salam semoga tetap tercurah kepada Nabi Muhammad, kepada keluarga dan para sahabatnya.

📑 [Disalin dari brosur yang dibagikan secara cuma-cuma, tanpa no, bulan, tahun dan penerbit. Artikel dalam bahasa Arab dapat dilihat di http://www.saaid.net/mktarat/hajj/4.htm]
almanhaj.or.id

Semoga bermanfaat 🤲aamyyn
Alhamdulillah

03/06/2024

Kelulusan kls 6 SDIT Cahaya Sunnah angkatan ke 7 sabtu, 1 Juni 2024

26/04/2024

Untuk Ikhwan dan akhwat

19/04/2024

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh..

Gimana kabar antum semua anak-anak ku yg Sholeh dan Sholehah...! 😃

Semoga anak-anak ku semua sehat dan selalu dalam lindungan Allah Subhanahuwata'ala. 😊

Gak kerasa ya Liburan ternyata sudah selesai kayaknya baru kemarin deh ...😚 ...dan Besok hari Senin tgl 22 April 2024, kita semua kembali melakukan Rutinitas kita yaitu belajar ..😃..

Yuk kita persiapkan dari sekarang ya alat-alat tulis dan baju seragam nya...😃

Oh ya agenda kegiatan Belajar Mengajar (KBM) sudah Normal seperti biasa ya....!

Atas perhatian nya kami ucapkan Jazakumullahukhoiron wa Barakallahufiikum.

06/01/2024

Bismillah

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh...

anak² sholeh & sholehah apa kabarnya 😍..semoga kalian baik² semuanya dan selalu dalam lindungan Allah...Aamiin 🥰

Kalian pasti sudah kangen bertemu dengan teman-teman dan guru tentunya.

Afwan Bpk/Ibu guru mau mengingatkan kalau besok hari Senin tgl 8 Januari 2023 masuk sekolah kembali ya ☺️...

Jangan lupa disiapkan alat² perlengkapan sekolahnya ya 😃.

Dan kep**angan sekolah sudah normal ya.

Syukron jazakumullahu khoiron anak² Shalih & Shalihah semuanya 💞

24/11/2023

Just One Day

27/10/2023

Coming soon
PPDB Sekolah Tahfizh Al-Quran Al-Imam Asy-Syathiby membuka pendaftaran santri baru untuk jenjang TK dan SD Tahun Ajaran 2024-2025

Waktu Pendaftaran : 01 November s.d. 5 Desember 2023

Biaya-Biaya:

- Pendaftaran: Rp 250.000

- Biaya Masuk:
A. CERIA EMAS (TK): Rp 5.500.000 (include SPP Juli)
B. FULL DAY (SD): Rp 7.150.000 (include SPP Juli)

- SPP Bulanan:
a. CERIA EMAS (TK): Rp 380.000
B. FULL DAY (SD): Rp 490.000

Informasi Selengkapnya: +62 817-5000-756 (Admin STQ Imam Syathiby)

Kunjungi juga akun media sosial kami:
Instagram:
Fanpage Facebook :

17/10/2023

Alhamdulillah,
Kuota khusus untuk Lulusan SDITCS
Bisa ambil formulir di tgl 30,31 Oktober ini ya. SMPI Cahaya Sunnah Cileungsi-Bogor
Semoga Allah mudahkan -

Alhamdulillah sudah terbit info
Penerimaan Peserta Didik Baru
Tahun Ajaran 2024-2025

Kuota sangat terbatas

Baarakallah fiikum

Photos from SDIT Cahaya Sunnah Cileungsi-Bogor's post 23/09/2023
Want your school to be the top-listed School/college in Bogor?
Click here to claim your Sponsored Listing.

Videos (show all)

Kelulusan kls 6 SDIT Cahaya Sunnah angkatan ke 7 sabtu, 1 Juni 2024
Hadits ke 1 Arbain Annawawiyah
Adab makan dan minum
KELULUSAN DAN PEMBAGIAN RAPORT KELAS 6 - SDIT CAHAYA SUNNAH
Cuplikan salah satu siswa pentas pada kegiatan Haflah Takharruj SDIT Cahaya Sunnah angk2 ananda Fathurrohman Hidayat
USBN hari ke 3

Telephone

Address


Komplek Radio Rodja, Jalan Pahlawan Kp. Tengah Rt. 03/03. Cileungsi-Bogo
Bogor
16820

Opening Hours

Monday 07:35 - 17:00
Tuesday 08:00 - 15:00
Wednesday 07:00 - 15:00
Thursday 08:00 - 15:00
Friday 07:00 - 14:00

Other Elementary Schools in Bogor (show all)
Kumon Candraloka Kumon Candraloka
Gedung O No. 1-4 Samasta Kahuripa, Telaga Kahuripan, Parung
Bogor, 16330

"Children are the future. Children's education is what will build the future."

SdnPengadilan3Bogor SdnPengadilan3Bogor
Jalan PENGADILAN NO. 08
Bogor, 16121

SDNPpengadilan 3 bogor

SDN PANARAGAN 1 SDN PANARAGAN 1
Jalan VETERAN NO. 37 BOGOR
Bogor, 16125

155 karakter tidak dapat mendeskripsikan sekolah ini :D

SDN Bendungan 01 SDN Bendungan 01
Jalan Komp. PPMKP Gang Inpres Ds. Bendungan RT. 2/3 Kec. Ciawi
Bogor, 16727

Sebuah sekolah yang dibangun pada tahun 1974

SD MARDI WALUYA BOGOR SD MARDI WALUYA BOGOR
Jalan Bondongan No. 96
Bogor, 16132

VISI : " Dalam Terang dan Ilham Ilahi hadir di tengah masytarakat dengansemangat persaudaraan, untuk mengabdi atau berdarma bhakti kepada sesama yang menderita" MISI ...

INFO Ponpes At-Taqwa Parung-Bogor INFO Ponpes At-Taqwa Parung-Bogor
Jln. H. Mawi Rt01/01 Ds. Waru Kec. Parung Kab. Bogor Prov.
Bogor, 16330

SDN Sukamantri 03 SDN Sukamantri 03
Jalan Purnama Cimanglid
Bogor, 16610

Sekolahku beralamat di Jl. Purnama Cimanglid Rt 05 Rw 01 Desa Sukamantri Kecamatan Tamansari

SD Negeri Parung 03 Kabupaten Bogor SD Negeri Parung 03 Kabupaten Bogor
Jalan Masjid Raya Parung, No. 3, RT. 02/RW. 01, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Provinsi
Bogor, 16330

SD N Parung 03 adalah salah satu satuan Pendidikan dengan jenjang SD di Kec. Parung Kabupaten Bogor

SD MARDI YUANA BOGOR SD MARDI YUANA BOGOR
Jalan Siliwangi No. 50
Bogor, 16134

Kami adalah sekolah SD Mardi Yuana yang beralamat di Jalan Siliwangi No. 50 Sukasari Bogor. Kami disini menginformasikan tentang kegiatan sekolah, informasi PPDB.

SD Negeri Tugu Utara 02 SD Negeri Tugu Utara 02
Jalan Raya Puncak Km. 83, 5 No 62 Desa Tugu Utara
Bogor, 16750

NPSN : 20230601 NSS : 101020225030

Sd Al Ittihad Islamic School Sd Al Ittihad Islamic School
Legenda Wisata
Bogor, 16965

Sd Al Ittihad Islamic School adalah sekolah yang muncul sebagai alternatif solusi dari keresahan sebagai masyarakat muslim yang menginginkan adanya sebuah institusi pendidikan isla...

SD Internasional Al Minhaj Tahfidz Quran SD Internasional Al Minhaj Tahfidz Quran
Jalan Kebon Kelapa Kp Sukamaju Ds Sukamantri RT 1 RW 11 Kecamatan Tamansari
Bogor, 16610

Penanaman penguasaan Al Quran ,Ilmu dan Amal beragama,Bahasa Arab dan Inggris,Karakter dan IPTEK